Author: CNBCindonesia.com

  • Video: Menteri Haji “Ngacir” ke KPK, Ada Apa?

    Video: Menteri Haji “Ngacir” ke KPK, Ada Apa?

    Jakarta, CNBC Indonesia – Menteri Haji dan Umrah Mochamad Irfan Yusuf atau Gus Irfan, melakukan audiensi dengan komisi pemberantasan korupsi. Dalam pertemuan itu, Gus Irfan menyerahkan 200 nama calon pejabat Kementerian Haji dan Umrah untuk ditracing oleh KPK.

    Selengkapnya dalam program Nation Hub CNBC Indonesia, Jumat (03/10/2025).

  • Tiba-tiba Luhut Minta Prabowo Tetap Optimistis Soal Ekonomi RI

    Tiba-tiba Luhut Minta Prabowo Tetap Optimistis Soal Ekonomi RI

    Jakarta, CNBC Indonesia – Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan menanggapi proyeksi terbaru Asian Development Bank (ADB) yang memangkas pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun ini dari 5% menjadi 4,9%. Menurutnya, pemerintah tak perlu pesimis menghadapi revisi proyeksi tersebut.

    “Ya silahkan saja. Tapi kalau saya lihatnya ini kan dunia ini memang bergerak banyak ya. Jadi kita juga jangan terlalu pesimis melihat itu,” kata Luhut saat konferensi pers di kantornya, Jakarta, Jumat (3/10/2025).

    Ia menilai, dampak dari berbagai program pemerintah, termasuk Makan Bergizi Gratis (MBG), belum sepenuhnya terlihat saat ini. Namun, Luhut optimis hasilnya akan segera tercermin dalam pertumbuhan ekonomi.

    “Menurut saya, ini semua kan buah daripada makan bergizi ini kan belum kelihatan. Tapi akan segera kelihatan. Dan dana (Rp200 triliun ke perbankan) yang diberikan oleh Pak Menteri Keuangan itu kan juga belum semua mengalir,” ujarnya.

    Luhut menekankan, kondisi ini justru menjadi peluang besar atau golden opportunity bagi investasi, khususnya di sektor-sektor yang memiliki pasar jelas.

    “Kalau saya pribadi Anda tanya, saya pribadi. Jadi ini adalah golden opportunity untuk orang investasi di Indonesia kepada investasi-investasi yang captive. Misalnya listrik, makanan tadi seperti makan bergizi. Uang di bank kan banyak. Jadi peminjaman dari perbankan akan jadi mudah. Tentu tanpa menghilangkan masalah kehati-hatian,” jelasnya.

    Menurut Luhut, optimisme harus terus dijaga. Ia bahkan telah menyampaikan pandangan ini langsung kepada Presiden Prabowo Subianto.

    “Jadi kita sekalian harus optimis melihat itu. Bahwa saya melihat justru, saya lapor ke Presiden, Pak ini kita harus lihat dari sisi positif. Golden opportunity buat kita, buat bangsa Indonesia atau investor-investor muda Indonesia untuk investasi. Rp200 triliun sekarang digelontorkan di perbankan. Itu kan sangat bagus jalan di bawah,” ungkap dia.

    Saat ditanya soal proyeksi pertumbuhan ekonomi dari DEN, Luhut mengaku lembaga yang dipimpinnya masih melakukan kajian. “Kita belum, tapi kita akan segerakan,” katanya.

    Sebelumnya, ADB memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia 2025 menjadi 4,9% dari sebelumnya 5% dalam laporan Asian Development Outlook edisi September. Untuk 2026, proyeksi juga turun dari 5,1% menjadi 5%.

    Pemangkasan ini sejalan dengan tren di kawasan Asia Tenggara yang juga dipangkas dari 4,7% menjadi 4,3%. ADB menilai, tingginya tarif impor Amerika Serikat serta meningkatnya ketidakpastian perdagangan global menjadi faktor utama perlambatan.

    Kepala Ekonom ADB Albert Park menjelaskan, risiko lain juga datang dari ketegangan geopolitik, ketidakpastian pasar properti China, serta potensi gejolak pasar keuangan.

    “Tarif Amerika Serikat berada pada tingkat yang tinggi secara historis dan ketidakpastian perdagangan global masih sangat tinggi,” ujarnya.

    Meski demikian, proyeksi ADB berbeda dengan OECD yang justru menaikkan perkiraan pertumbuhan Indonesia. Dalam laporan terbarunya, OECD memperkirakan ekonomi RI bisa tumbuh 4,9% pada 2025 dan 2026. Proyeksi itu lebih tinggi 0,2 poin persentase dibanding laporan Juni 2025, dan untuk 2026 lebih tinggi 0,1 poin persentase.

    Alasan utama OECD, lantaran melihat laju pertumbuhan ekonomi Indonesia akan lebih kencang dari perkiraan semula ialah tren suku bunga acuan yang semakin rendah, berpotensi turut mendorong laju aliran investasi di dalam negeri.

    “Pelonggaran kebijakan moneter dan investasi publik yang kuat diharapkan dapat mendukung perekonomian Indonesia, dengan pertumbuhan tahunan sebesar 4,9% yang diproyeksikan untuk tahun 2025 dan 2026,” dikutip dari laporan terbaru OECD itu, Rabu (24/9/2025).

    (haa/haa)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Video: Menag Klaim Tepuk Sakinah Bisa Tekan Perceraian

    Video: Menag Klaim Tepuk Sakinah Bisa Tekan Perceraian

    Jakarta, CNBC Indonesia – Menteri Agama Nazaruddin Umar menegaskan komitmen memperkuat ketahanan keluarga lewat program tepuk Sakinah. Namun di tengah tren angka perceraian yang terus menanjak, efektivitas program ini masih jadi tanda tanya besar.

    Selengkapnya dalam program Nation Hub CNBC Indonesia, Jumat (03/10/2025).

  • Video: Udang & Cengkih RI Tercemar, Pengawasan Impor Jadi Sorotan

    Video: Udang & Cengkih RI Tercemar, Pengawasan Impor Jadi Sorotan

    Jakarta, CNBC Indonesia – Kasus ditemukannya paparan radioaktif pada udang beku dan cengkih asal Indonesia menimbulkan pertanyaan besar. Pasalnya, produk ekspor sebelumnya tidak terdeteksi. Kejadian ini menjadi alarm bagi pemerintah untuk memperketat regulasi impor dan pengawasan industri.

    Selengkapnya saksikan dialog Shafinaz Nachiar bersama Managing Editor CNBC Indonesia Suhendra dan Demis Rizky Gosta di Program Closing Bell CNBC Indonesia, Jumat (03/10/2025).

  • Cari Kerja Kantoran Susah, Tukang Ledeng Bisa Dapat Gaji Rp 1,6 Miliar

    Cari Kerja Kantoran Susah, Tukang Ledeng Bisa Dapat Gaji Rp 1,6 Miliar

    Jakarta, CNBC Indonesia – Gen Z tengah dihadapi oleh krisis lapangan kerja di berbagai belahan dunia, seiring masifnya perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) dan ketidakpastian ekonomi yang menyebabkan gelombang PHK terus berlanjut.

    Kendati demikian, CEO Nvidia Jensen Huang yang memiliki peran kunci dalam perkembangan AI mengatakan sebenarnya ada ribuan pekerjaan tersedia untuk generasi muda. Hanya saja, peluang pekerjaan itu bukan di depan laptop.

    “Jika Anda adalah tukang listrik, tukang ledeng, atau tukang kayu, akan dibutuhkan ratusan ribu tenaga untuk membangun pabrik,” kata Huang kepada Channel 4 News.

    Huang tercatat memiliki kekayaan US$164 miliar (Rp2.715 triliun) menurut laporan Forbes. Kekayaannya melesat pasca popularitas AI membuat kebutuhan chip AI kian tinggi. Ia menjadi orang terkaya ke-8 di dunia saat ini.

    Menurut Huang, pengembangan AI membutuhkan fasilitas data center raksasa di mana-mana. Untuk itu, dibutuhkan tenaga kerja dalam jumlah besar dalam membangun data center tersebut.

    “Segmen kerajinan terampil di setiap perekonomian akan mengalami lonjakan. Pertumbuhannya harus berlipat ganda, berlipat ganda, dan berlipat ganda setiap tahunnya,” ia menuturkan, dikutip dari Yahoo Finance, Jumat (3/10/2025).

    Pekan lalu, Nvidia baru mengumumkan investasi senilai US$100 miliar ke OpenAI untuk membiayai pengembangan data center berbasis prosesor AI Nvidia. Secara industri, pengeluaran belanja modal untuk data center diproyeksikan mencapai US$7 triliun pada 2030 mendatang, menurut McKinsey.

    Satu fasilitas data center seluas 250.000 kaki persegi digadang-gadang bisa memperkerjakan 1.500 tenaga konstruksi selama pembangunannya. Mayoritas bisa mendapatkan gaji US$100.000 (Rp1,6 miliar), belum termasuk uang lembur.

    Pekerjaan konstruksi ini tidak membutuhkan gelar sarjana. Setelah pembangunan selesai, ada 50 pekerja penuh yang dibutuhkan untuk merawat fasilitas tersebut.

    Masing-masing pekerjaan tersebut memacu 3,5 lapangan pekerjaan lain di perekonomian sekitarnya.

    Seruan Huang untuk lebih banyak teknisi listrik dan tukang ledeng sejalan dengan pandangannya yang lebih luas bahwa gelombang peluang berikutnya terletak pada sisi fisik teknologi, alih-alih software.

    Ketika ditanya awal tahun ini apa yang akan ia pelajari jika berusia 20 tahun lagi, Huang mengakui bahwa ia akan condong ke disiplin ilmu yang berakar pada ilmu fisika.

    “Untuk Jensen muda berusia 20 tahun yang sudah lulus sekarang, ia mungkin akan memilih… lebih banyak ilmu fisika daripada ilmu software,” ujarnya.

    Huang bukan satu-satunya yang memiliki pemikiran ini. Pada awal 2025, CEO BlackRock Larry Fink mengungkapkan kekhawatirannya kepada Gedung Putih soal deportasi pekerja imigran, ditambah kurangnya ketertarikan kaum muda AS di sektor konstruksi data center.

    “Saya bahkan mengatakan kepada tim Presiden Donald Trump bahwa kita akan kehabisan teknisi listrik yang dibutuhkan untuk membangun data center AI,” kata Fink.

    Pada pekan ini, CEO Ford Jim Farley juga mengemukakan kecemasan serupa. Ia menyorot ketimpangan antara ambisi manufaktur Washington dan tenaga kerja di lapangan.

    “Saya rasa niatnya ada, tapi tidak ada yang bisa menggantikan ambisi itu. Bagaimana kita bisa memindahkan semua ini ke tempat lain jika kita tidak punya orang untuk bekerja di sana?” ujar Farley.

    Menurut unggahan Farley di LinkedIn pada Juni 2025, AS sudah kehilangan 600.000 pekerja pabrik dan 500.000 pekerja konstruksi.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Serangan Rusia Kembali Telan Korban, 13.000 Babi Mati di Ukraina

    Serangan Rusia Kembali Telan Korban, 13.000 Babi Mati di Ukraina

    Jakarta, CNBC Indonesia – Serangan drone Rusia kembali menghantam infrastruktur sipil Ukraina. Kali ini, sebuah peternakan babi di wilayah timur laut Ukraina terbakar hebat, menewaskan sekitar 13.000 ekor hewan ternak.

    “Sekitar 13.000 babi mati akibat serangan UAV (kendaraan udara tak berawak) Rusia terhadap sebuah perusahaan peternakan di komunitas Novovodolazka, wilayah Kharkiv,” kata Layanan Darurat Negara Ukraina dalam pernyataannya, dikutip AFP, Jumat (3/10/2025).

    Seorang pekerja peternakan dilaporkan mengalami luka-luka dalam insiden tersebut. Foto yang dirilis otoritas setempat menunjukkan bangkai-bangkai babi menumpuk di gudang yang sebagian besar sudah hangus terbakar, dengan atap kandang runtuh akibat serangan.

    Menurut pihak berwenang, kebakaran melanda delapan kandang seluas lebih dari 13.000 meter persegi. Seluruh fasilitas tersebut ludes dilalap api.

    Serangan ini menambah deretan kerugian yang menimpa sektor non-militer Ukraina. Pada September lalu, tujuh kuda mati setelah sebuah klub berkuda di wilayah Kyiv dihantam serangan Rusia. Bahkan kebun binatang juga tidak luput dari dampak perang, termasuk insiden di Odessa pada Juni lalu yang menewaskan seekor domba jantan.

    “Perang ini tidak hanya menimbulkan korban manusia, tetapi juga penderitaan bagi hewan,” ujar otoritas layanan darurat.

    (tfa/haa)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Trump Unggah Video Musik AI, Sindir Demokrat soal Anggaran

    Trump Unggah Video Musik AI, Sindir Demokrat soal Anggaran

    Jakarta, CNBC Indonesia – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali bikin heboh. Ia membagikan video musik berbasis kecerdasan buatan (AI) di platform Truth Social yang menampilkan Russell Vought, Direktur Kantor Manajemen dan Anggaran (OMB), sebagai “Malaikat Maut”.

    Melansir Newsweek, Trump mengunggah video musik itu pada Kamis (2/10/2025) waktu setempat. Video ini muncul di tengah kebuntuan anggaran yang membuat pemerintah AS mengalami penutupan sebagian.

    Dalam klip tersebut, Malaikat Maut digambarkan berjalan di Washington D.C., sebelum identitasnya terungkap sebagai Vought. Lagu yang dipakai merupakan versi ulang dari “(Don’t Fear) The Reaper” milik Blue Öyster Cult, dengan lirik baru yang menyebut Vought sebagai pencabut nyawa bagi Partai Demokrat.

    “Russ Vought adalah si pencabut nyawa, ia memegang pena, dana, dan otak. Demokrat, kalian bayi, ini dia si pencabut nyawa,” demikian lirik yang dinyanyikan band beranggotakan versi AI Trump, Wakil Presiden JD Vance, dan sejumlah kerangka.

    Video itu diproduksi oleh “Dilley 300 Meme Team,” kelompok pembuat konten pro-Trump. Trump sendiri menyebut ia segera bertemu dengan Vought untuk membahas pemangkasan lembaga federal yang dianggap sebagai “penipuan politik” di tengah penutupan pemerintah.

    Trump juga menyebut penutupan pemerintah sebagai “kesempatan” untuk “membersihkan staf yang tidak produktif.” Pernyataan ini memperkuat dugaan bahwa ia mempertimbangkan pemangkasan besar-besaran pegawai federal jika tuntutannya tidak dipenuhi.

    Russell Vought dikenal sebagai salah satu arsitek Proyek 2025, sebuah dokumen setebal 900 halaman yang diterbitkan Heritage Foundation. Rencana konservatif itu mendorong pengurangan birokrasi federal dan promosi nilai keluarga tradisional. Meski begitu, dalam masa kampanye 2024, Trump sempat menjauhkan diri dari proyek itu dengan berkata: “Saya tidak tahu apa-apa tentang Proyek 2025.”

    Hingga kini, baik Partai Demokrat maupun Republik belum mencapai kesepakatan anggaran. Penutupan pemerintah AS diperkirakan akan terus berlanjut dengan risiko ekonomi dan sosial yang makin dalam.

    (tfa/haa)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Cara Baru Dapat Duit dari YouTube 2025, Buat Penghasilan Tambahan

    Cara Baru Dapat Duit dari YouTube 2025, Buat Penghasilan Tambahan

    Jakarta, CNBC Indonesia – Youtube membuka kesempatan penggunanya bisa mendapatkan uang dari platformnya. Belum lama ini, perusahaan juga membagikan cara baru menambah penghasilan bagi para pembuat konten.

    Dalam gelaran Made on Youtube, pihak platform mengumumkan beberapa cara mengantongi komisi dari brand yang muncul dalam video.

    Misalnya menyisipkan merek pada segmen dinamis dan bisa ditukar-tukar, bukan lagi dalam durasi yang panjang. Jadi nantinya kreator dapat menjual slot langsung kepada brand.

    The Verge melaporkan fitur akan diuji coba mulai tahun depan. Youtube baru akan meluncurkannya kepada seluruh penggunanya beberapa waktu kemudian.

    Fitur lainnya adalah pendanaan AI, yang menemukan dan menandai produk yang memenuhi syarat pada konten. Ini berdasarkan beberapa hal, yakni gambar, voice over serta informasi.

    Selain itu pengguna bisa menautkan situs merek pada Youtube Shorts. Link itu akan mengarahkan penonton video pendek pada web yang direkomendasikan.

    Youtube mengumumkan pengujian fitur tersebut dilakukan pada akhir tahun 2025 mendatang. Peluncuran fitur baru akan terjadi pada 2026.

    Fitur terakhir yang akan jadi kesempatan pengguna mendulang uang adalah pembelian merchandise. Penonton dapat langsung membeli barang dari kreator yang disukainya nanti.

    Youtube baru akan menguji coba fitur ini awal tahun depan. Namun, tak ada informasi kapan fitur pembelian merchandise ini akan resmi diluncurkan untuk semua pengguna Youtube.

    (dem/dem)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Komdigi Beberkan Nasib Tiktok Setelah Izin Dibekukan

    Komdigi Beberkan Nasib Tiktok Setelah Izin Dibekukan

    Jakarta, CNBC Indonesia – Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menjelaskan nasib Tiktok usai Tanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik (TDPSE) dibekukan. Layanan platform berbagi video masih bisa digunakan, namun secara hukum Tiktok dinyatakan non-aktif sebagai PSE terdaftar di Indonesia.

    “Pembekuan TDPSE merupakan langkah administratif dalam pengawasan, dan berbeda dengan pemutusan akses aplikasi. Selama pembekuan, layanan TikTok masih dapat digunakan masyarakat, meski secara hukum statusnya non-aktif sebagai PSE terdaftar,” kata Dirjen Pengawasan Ruang Digital Alexander Sabar kepada CNBC Indonesia, Jumat (3/10/2025).

    Dia juga menyatakan Tiktok telah berkomunikasi dan koordinasi dengan pihaknya dalam rangka memberikan solusi konstruktif untuk pemenuhan kewajiban. Jika dipenuhi, status pembekuan tanda daftar akan langsung dipulihkan.

    “TikTok telah melakukan komunikasi dan koordinasi untuk memberikan solusi konstruktif atas pemenuhan kewajiban. Jika kewajiban ini dipenuhi, status pembekuan dapat segera dipulihkan,” jelasnya.

    Terkait pembekuan itu, Alex menjelaskan perhatian utama adalah adanya indikasi penyalahgunaan fitur Live Streaming. Dalam hal ini untuk monetisasi ilegal, termasuk dugaan praktik perjudian online yang berpotensi membahayakan anak dan remaja.

    Dalam keterangan resminya tertanggal 3 Oktober 2025, Alex mengatakan Komdigi mengajukan permintaan data mencakup informasi traffic, aktivitas siaran langsung (live streaming), serta data monetisasi, termasuk jumlah dan nilai pemberian gift.

    Namun, Tiktok bersurat dan menegaskan menolak memberikan data yang diminta. Disebutkan dalam surat ID/PP/04/IX/2025 tertanggal 23 September 2025, Tiktok memiliki kebijakan dan prosedur internal untuk mengatur cara menangani dan menanggapi permintaan data.

    Permintaan data sendiri merujuk pada Pasal 21 ayat (1) Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Lingkup Privat. Di dalam aturan PSE Lingkup Privat memiliki kewajiban memberikan akses Sistem Elektronik dan atau Data Elektrinik kepada kementerian atau lembaga untuk pengawasan yang sesuai dengan aturan perundang-undangan.

    “Sehingga, Komdigi menilai TikTok telah melanggar kewajiban sebagai PSE Privat, dan kami mengambil langkah pembekuan sementara TDPSE sebagai bentuk tindak lanjut pengawasan,” tegas Alexander.

    (npb/haa)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Raksasa Ecommerce Tinggalkan RI, Sekarang Ramai Dihujat

    Raksasa Ecommerce Tinggalkan RI, Sekarang Ramai Dihujat

    Jakarta, CNBC Indonesia – Raksasa e-commerce China, Shein dikabarkan membuka toko fisik pertamanya di Perancis. Hal itu memicu kritik tajam dari para pengecer setempat.

    Toko fisik ini jadi langkah baru untuk e-commerce yang dilarang Indonesia tersebut. Sebab, sebelumnya Shein hanya membuka pop-up sementara untuk pemasaran.

    Shein bekerja sama dengan pemilik departemen store Societe des Grands Magasins (SGM) untuk membuka toko fisiknya. Presiden Frederic Merlin mengatakan peluncuran akan menarik klien lebih muda.

    Selain itu kemungkinan pelanggan bisa membeli barang Shein dan tas tangan desainer berbarengan. SGM diketahui mengelola departemen store lain BHV dan Galeries Lafayette.

    Namun Galeries Lafayette menentang keputusan itu dan menyebutnya melanggar perjanjian waralaba.

    “Galeries Lafayette tidak setuju dengan keputusan terkait posisi dan praktik merek fesyen ultra cepat yang bertentangan dengan penawaran dan nilainya,” kata kelompok itu, dikutip Reuters, Jumat (3/10/2025).

    Kritikan juga dilancarkan oleh ketua asosiasi ritel mode Fédération Francaise du Pret-a-Porter, Yann Rivoallan. Dia mengatakan masuknya Shein bisa membuat pasar Perancis banjir dengan produk sekali pakai.

    “Di depan Balai Kota Paris, mereka membangun megastore Shein baru yang bertujuan membanjiri pasar lebih besar lagi dengan produk sekali pakai,” kata Rivoallan.

    Walikota Paris Anne Hidalgo juga menyesalkan keputusan itu yang disebutnya bertentangan dengan tujuan kota yang dipimpinnya. Yakni mempromosikan perdagangan lokal berkelanjutan, dan mendukung bisnis lokal serta barang buatan lokal.

    Shein menjual barang-barang pakaian dan aksesoris dengan sangat murah, apalagi dibandingkan dengan merek fashion ternama asal Perancis. Persahaan menggunakan model bisnis mengirimkan paket langsung dari China ke pembeli untuk bisa memangkas harga.

    Shein juga mendapatkan keuntungan dari aturan bea cukai yang mengecualikan bea masuk untuk paket e-commerce dengan harga murah.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]