Author: Beritasatu.com

  • Buruan! Diskon 20 Persen Tiket Kereta pada Promo 12.12, Ini Caranya

    Buruan! Diskon 20 Persen Tiket Kereta pada Promo 12.12, Ini Caranya

    Jakarta, Beritasatu.com – Menjelang periode liburan akhir tahun, PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menghadirkan program promo yang sangat dinantikan oleh pelanggan.

    Melalui program 12.12, KAI menawarkan diskon tiket kereta sebesar 20 persen untuk berbagai perjalanan jarak jauh.

    Promo ini menjadi peluang menarik bagi masyarakat yang ingin bepergian dengan biaya lebih hemat, baik untuk pulang kampung, liburan keluarga, hingga perjalanan santai di akhir tahun.

    Cara Mendapatkan Diskon Tiket Kereta lewat Promo 12.12

    Untuk menikmati potongan harga ini, calon penumpang harus memenuhi sejumlah ketentuan. Promo diskon tiket kereta hanya berlaku jika tiket dibeli melalui aplikasi resmi KAI, yaitu Access by KAI, dan transaksi dilakukan khusus pada 12 Desember 2025.

    Oleh karena itu, penting memastikan aplikasi sudah terpasang, diperbarui, dan siap digunakan. Pastikan juga metode pembayaran aktif serta koneksi internet stabil agar proses pemesanan tidak terganggu.

    Jika kamu melewatkan 12 Desember 2025, maka kesempatan mendapatkan harga promo otomatis tidak berlaku lagi. Momen pemesanan ini menjadi kunci utama untuk mendapatkan diskon.

    Diskon Kereta Berlaku untuk Perjalanan 12–17 Desember 2025

    Diskon 20 persen ini hanya berlaku untuk keberangkatan dalam periode 12 Desember hingga 17 Desember 2025. Artinya, rencana perjalanan harus disesuaikan dengan rentang waktu tersebut agar potongan tarif dapat diterapkan.

    Bagi yang berencana bepergian pada puncak liburan akhir tahun, perencanaan jadwal sejak dini menjadi sangat penting agar tidak kehabisan kursi.

    Khusus untuk Kelas Eksekutif pada Kereta Komersial

    Tidak semua layanan kereta termasuk dalam promo ini. Diskon tiket kereta 20 persen hanya berlaku untuk kelas eksekutif pada kereta komersial reguler.

    Layanan, seperti luxury, compartment, panoramik, prioritas, dan kereta wisata tidak termasuk dalam promo.

    Selain itu, promo ini juga hanya berlaku untuk kereta komersial yang beroperasi di jalur reguler Pulau Jawa dan Sumatera.

    Penting untuk diingat promo 12.12 tidak dapat digabungkan dengan diskon lain atau tarif khusus apa pun. Jika ada penawaran lain, calon penumpang harus memilih salah satu.

    Sistem pemesanan hanya akan menerima satu bentuk diskon, sehingga diskon tambahan tidak bisa ditumpuk.

    Tiket Promo Tetap Bisa Dibatalkan atau Diubah Jadwal

    Meski merupakan tiket promo, penumpang tetap memiliki fleksibilitas untuk membatalkan atau menjadwalkan ulang perjalanan sesuai ketentuan KAI.

    Namun, perubahan harus dilakukan sebelum jadwal keberangkatan dan mengikuti regulasi resmi yang berlaku.

    Program promo 12.12 merupakan bentuk apresiasi KAI terhadap pelanggan sekaligus upaya untuk meningkatkan minat masyarakat dalam menggunakan kereta api sebagai moda transportasi utama.

    Dengan diskon tiket kereta hingga 20 persen, pelanggan bisa merasakan kenyamanan, keamanan, dan kemudahan akses layanan digital saat memesan tiket, tanpa perlu mengeluarkan biaya besar.

    Tip Mendapatkan Promo 12.12 agar Tidak Kehabisan

    Agar bisa memanfaatkan promo ini secara optimal, berikut ini beberapa langkah yang perlu dilakukan:

    Pastikan aplikasi Access by KAI sudah diperbarui.Login dan siapkan data identitas sebelum hari promo.Siapkan metode pembayaran dan pastikan saldonya cukup.Tentukan rute dan kelas eksekutif sebelum 12 Desember 2025.Lakukan pemesanan tepat pada tanggal promo.Pastikan jadwal keberangkatan berada pada periode 12–17 Desember 2025.Jika terjadi perubahan rencana, cek kembali aturan reschedule agar tidak rugi.

    Dengan syarat yang jelas dan proses pemesanan yang mudah, promo diskon tiket kereta 12.12 dari KAI menjadi kesempatan emas bagi masyarakat untuk menikmati perjalanan lebih hemat tanpa mengurangi kenyamanan.

  • 112.551 Rumah Rusak Imbas Banjir dan Tanah Longsor di Sumatera

    112.551 Rumah Rusak Imbas Banjir dan Tanah Longsor di Sumatera

    Jakarta, Beritasatu.com – Pemerintah mencatat sebanyak 112.551 unit rumah di Sumatera mengalami kerusakan akibat banjir bandang dan tanah longsor. Kerusakan rumah tersebut tersebar dalam empat kategori yaitu rusak ringan, sedang, berat, hingga hanyut terbawa arus.

    “Sekitar 112.000 unit rumah yang terdampak di tiga provinsi statusnya rusak ringan, rusak sedang, rusak berat, maupun hanyut,” kata Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Jakarta Pusat, Kamis (11/12/2025).

    Berdasarkan data Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) per Kamis (10/12/2025) pukul 17.00 WIB, Aceh menjadi wilayah dengan rumah rusak terbanyak, yaitu 74.942 unit dengan rincian sebagai berikut: 

    Rusak ringan: 26.490 unit.Rusak sedang: 14.974 unit.Rusak berat: 32.050 unit.Hanyut: 1.428 unit.

    Sumatera Utara, terdapat 28.622 unit rumah terdampak dengan rincian sebagai berikut:

    Rusak ringan: 19.528 unit.Rusak sedang: 3.895 unit.Rusak berat: 4.277 unit.Hanyut: 922 unit.

    Sementara di Sumatera Barat, sebanyak 8.987 unit rumah mengalami kerusakan dengan rincian sebagai berikut:

    Rusak ringan: 5.435 unit.Rusak sedang: 1.113 unit.Rusak berat: 1.753 unit.Hanyut: 686 unit.

    Sementara itu, Menteri PKP Maruarar Sirait menuturkan, rumah dengan kategori rusak berat sedang dipertimbangkan apakah akan dibangun ulang atau direnovasi. Sementara rumah rusak ringan dipastikan akan melalui proses perbaikan. Namun, untuk saat ini pemerintah belum dapat menyampaikan estimasi anggaran penanganan karena masih menghitung berbagai variabel penting.

    “Itu tadi yang dampak kerusakannya berat, sedang, tergantung lokasi juga karena membangun di daerah yang berat logistiknya. Variabelnya banyak,” kata Ara.

    “Kami mesti hitung kan biaya logistiknya sama biaya transportasinya, makanya sabar. Kami tidak mau ngomong yang cepat, tetapi salah. Lebih baik didalami benar-benar dahulu, sehingga pernyataannya itu benar,” lanjutnya. 

    Sebagai informasi, Kementerian PKP saat ini sudah menyiapkan rumah instan sederhana sehat (Risha) untuk dibangun di wilayah terdampak banjir Sumatera. Proyek Risha membutuhkan lahan minimal 60 meter persegi dan menggunakan teknologi yang memungkinkan pembangunan lebih cepat, efisien, serta kokoh.

    Selain hunian, pemerintah juga tengah menyiapkan pemulihan fasilitas publik, termasuk masjid, jalan lingkungan, serta ruang bermain anak.

  • Waspada, Ancaman PTSD Mengintai Korban Bencana Alam

    Waspada, Ancaman PTSD Mengintai Korban Bencana Alam

    Jakarta, Beritasatu.com – Bencana banjir dan tanah longsor yang menghantam Sumatera Barat, Sumatera Utara dan Aceh tidak hanya membuat para korban terdampak kehilangan tempat tinggal dan anggota keluarga. Bencana alam juga meninggalkan dampak psikologis terhadap para korban. 

    Mengutip laman resmi Universitas Indonesia, salah satu gejala gangguan kesehatan mental yang paling sering ditemukan pada korban bencana alam adalah stres pascatrauma atau post-traumatic stress disorder (PTSD). Meski bantuan logistik terus berdatangan, dampak yang paling sulit dipulihkan bagi banyak korban bencana alam justru adalah trauma PTSD yang perlahan bisa menggerogoti kehidupan sehari-hari para korban. 

    Definisi PTSD

    Gangguan stres pascatrauma adalah kondisi kesehatan mental yang disebabkan oleh peristiwa yang sangat menegangkan atau menakutkan baik sebagai korban yang mengalami peristiwa tersebut atau hanya melihat sebagai saksi kejadian. Orang yang terserang PTSD umumnya akan mengalami gejala umum seperti ingatan buruk yang suka teringat kembali, mimpi buruk, kecemasan parah, dan pikiran yang tidak terkendali tentang peristiwa tersebut.

    Mengutip Mayo Clinic, Kamis (11/12/2025) sebagian besar orang yang mengalami peristiwa traumatis mungkin mengalami kesulitan menyesuaikan diri dan mengatasi traumanya untuk sementara waktu. Namun, seiring waktu dan dengan menjaga diri dengan baik, mereka biasanya akan membaik. 

    Ribuan korban banjir bandang di Aceh Utara mengungsi sepekan lebih di tenda darurat kawasan kebun sawit. – (Beritasatu.com/Muzakir)

    Jika gejalanya memburuk, berlangsung selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun, dan memengaruhi kemampuan orang tersebut untuk berfungsi sehari-hari, maka individu tersebut kemungkinan mengalami PTSD. Inilah kenapa setelah gejala PTSD muncul, penanganan yang tepat sangat penting untuk meredakan gejala dan membantu orang dengan PTSD bisa kembali pulih dan berfungsi lebih baik.

    Gejala

    Gejala gangguan stres pascatrauma dapat dimulai dalam tiga bulan pertama setelah peristiwa traumatis terjadi. Namun, patut diingat terkadang gejalanya mungkin tidak muncul hingga bertahun-tahun setelah peristiwa tersebut. 

    Gejala ini berlangsung lebih dari satu bulan dan menyebabkan masalah serius bagi orang yang mengalaminya, mulai dari bersosialisasi atau bergaul dengan orang lain, hingga ke pekerjaan. Gejala PTSD dapat memengaruhi kemampuan orang yang mengalaminya untuk melakukan tugas-tugas hariannya seperti biasa. Secara umum, gejala PTSD dikelompokkan menjadi empat jenis. Pertama ingatan yang mengganggu, menghindari, pemikiran negatif dan suasana hati, dan perubahan dalam reaksi fisik dan emosional. Gejala dapat bervariasi dari waktu ke waktu atau bervariasi dari orang ke orang.

    Gejala Tipe 1: Gejala yang Menganggu 

    Gejala ingatan yang mengganggu dapat meliputi, mengingat memori menyedihkan tentang peristiwa traumatis yang muncul berulang kali yang mana hal tersebut termasuk memori yang tidak diinginkan

    Mengalami kembali peristiwa traumatis seolah-olah terjadi lagi, juga dikenal sebagai kilas balik.Kerap mengalami mimpi buruk atau mimpi menakutkan tentang peristiwa traumatis.Ada tekanan emosional yang parah atau reaksi fisik terhadap sesuatu yang mengingatkan pada peristiwa traumatis.Gejala Tipe 2: Selalu MenghindarBerusaha keras untuk tidak memikirkan atau membicarakan peristiwa traumatis.Menjauhi tempat, aktivitas, atau sosok yang mengingatkan pada peristiwa traumatis.Gejala Tipe 3: Perubahan Negatif Pikiran negatif tentang diri sendiri, orang lain, atau dunia.Timbul perasaan emosi bersifat negatif yang berkelanjutan seperti rasa takut, menyalahkan, rasa bersalah, marah, atau malu.Ada masalah ingatan, termasuk tidak mengingat aspek penting dari peristiwa traumatis yang dialami atau dilihat. Merasa terasing dari keluarga dan teman.Tidak tertarik pada aktivitas yang pernah dinikmati sebelumnya.Kesulitan merasakan emosi positif.Mati rasa secara emosional.Gejala Tipe 4: Perubahan Reaksi Fisik dan EmosionalMudah terkejut. Gampang merasa ketakutan.Selalu waspada terhadap bahaya.Melakukan perilaku merusak diri sendiri, seperti minum terlalu banyak atau mengemudi terlalu cepat.Kesulitan tidur.Susah berkonsentrasi.Gampang kesal, amarah yang meleda-ledak, atau perilaku agresif.Reaksi fisik meliputi berkeringat, napas tersengal-sengal, detak jantung cepat, atau tubuh gemetar.Untuk anak-anak berusia 6 tahun ke bawah, gejalanya meliputi mengulang kembali peristiwa traumatis atau aspek-aspek peristiwa traumatis. Mimpi menakutkan yang mungkin atau mungkin tidak termasuk aspek-aspek peristiwa traumatis.Kegiatan trauma healing untuk anak-anak di Kota Padang, yang menjadi korban bencana banjir Sumatera. – (Beritasatu.com/Delfi Neski)

    Gejala gangguan stres pascatrauma (PTSD) dapat berubah-ubah intensitasnya seiring waktu. Kondisi ini kerap memburuk ketika seseorang berada dalam situasi yang memicu stres atau berhadapan dengan hal-hal yang mengingatkan pada peristiwa traumatis. Faktor pemicu bisa muncul pada momen tertentu, termasuk pada waktu yang sama setiap tahun ketika kejadian traumatis itu pernah terjadi.

    Beberapa penyintas melaporkan gejala yang muncul kembali hanya karena pemicu sederhana. Misalnya, seseorang yang pernah mengalami peperangaan dapat kembali mengingat kejadian itu ketika mendengar suara knalpot mobil. Begitu pula dengan korban kekerasan seksual, yang bisa merasa kewalahan saat melihat laporan berita mengenai kasus serupa.

    Kapan Harus Mencari Pertolongan

    Para ahli kesehatan jiwa menyarankan agar segera mencari bantuan profesional apabila pikiran atau perasaan yang mengganggu terkait peristiwa traumatis berlangsung lebih dari satu bulan, terutama jika gejalanya semakin berat. 

    Salah satu alarm paling serius adalah munculnya pikiran untuk mengakhiri hidup. Dalam situasi seperti ini, bantuan harus dicari secepat mungkin. Hal ini berlaku bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga jika Anda melihat seseorang yang dikenal memiliki pikiran untuk bunuh diri, segera cari pertolongan dengan menghubungi pihak keluarga atau teman dekat, pemuka agama, atau hotline layanan pencegahan bunuh diri.

    Penyebab PTSD

    Gangguan stres pascatrauma (PTSD) seseorang bisa dipicu karena mengalami, menyaksikan, atau mengetahui peristiwa yang melibatkan kematian, ancaman kematian, cedera serius, atau pelecehan seksual. 

    Seperti halnya banyak gangguan kesehatan mental, PTSD diduga muncul akibat berbagai faktor. Beberapa di antaranya meliputi:

    Pengalaman traumatis yang sangat menegangkan termasuk jumlah serta tingkat keparahan trauma yang pernah dialami.Risiko kesehatan mental yang diwariskan seperti riwayat keluarga yang mengalami kecemasan atau depresi.Ciri kepribadian yang bersifat bawaan atau temperamen seseorang.Cara otak mengatur zat kimia dan hormon yang dilepaskan tubuh sebagai respons terhadap stres.

    Kombinasi faktor-faktor tersebut dapat meningkatkan kerentanan seseorang terhadap PTSD setelah menghadapi peristiwa traumatis.

    Gangguan stres pascatrauma (PTSD) dapat dialami oleh siapa saja, tanpa memandang usia. Namun, risiko seseorang untuk mengembangkan PTSD dapat meningkat setelah mengalami peristiwa traumatis tertentu. Risiko tersebut bertambah besar jika orang tersebut mengalami trauma yang sangat parah, cedera fisik saat kejadian, atau pernah mengalami trauma masa kanak-kanak, seperti pelecehan. 

    Beberapa kondisi yang dapat meningkatkan risiko PTSD antara lain:

    Memiliki pekerjaan yang membuat seseorang sering terpapar peristiwa traumatis, seperti anggota militer atau petugas pertolongan pertama.Mengalami gangguan kesehatan mental lain, seperti kecemasan atau depresi.Konsumsi alkohol berlebihan atau penyalahgunaan narkoba.Tidak mendapat dukungan emosional yang kuat dari keluarga atau teman.Memiliki kerabat sedarah dengan gangguan kesehatan mental, termasuk PTSD atau depresi.Zaskia Adya Mecca turun langsung menyalurkan bantuan bagi korban banjir bandang dan tanah longsor di Kabupaten Aceh Tamiang. – (Instagram.com/@zaskiadyamecca)Faktor Risiko

    Sejumlah peristiwa traumatis dapat memicu munculnya PTSD, di antaranya:

    Peperangan Pelecehan fisik saat masa kecilKekerasan seksual.Penyerangan fisik.Ancaman dengan senjata.Kecelakaan.

    Selain itu, berbagai kejadian ekstrem lainnya juga dapat menyebabkan PTSD, seperti kebakaran, bencana alam, perampokan, pencurian, kecelakaan pesawat, penyiksaan, penculikan, diagnosis medis yang mengancam jiwa, serangan teroris, dan peristiwa mengancam nyawa lainnya.

    Komplikasi PTSD

    PTSD dapat mengganggu berbagai aspek kehidupan seseorang, mulai dari pendidikan, pekerjaan, hubungan sosial, hingga kesehatan fisik dan kemampuan menikmati aktivitas sehari-hari. Kondisi ini juga dapat meningkatkan risiko munculnya gangguan kesehatan mental lain, seperti:

    Depresi dan gangguan kecemasan.Penyalahgunaan narkoba atau alkohol.Pikiran atau upaya bunuh diri.

    Pemahaman mengenai faktor risiko dan dampak PTSD penting untuk mendorong deteksi dini dan perawatan yang tepat bagi para penyintas trauma.

    Pencegahan

    Setelah selamat dari peristiwa traumatis, banyak orang awalnya mengalami gejala mirip PTSD, seperti tidak bisa berhenti memikirkan apa yang telah terjadi. Rasa takut, kecemasan, kemarahan, depresi, dan rasa bersalah adalah reaksi umum terhadap trauma. 

    Mendapatkan bantuan dan dukungan sejak dini bisa mencegah gejala stres biasa berkembang menjadi kondisi yang lebih berat, termasuk PTSD. Dukungan tersebut bisa berupa bantuan dari keluarga atau teman yang bersedia mendengarkan cerita dan memberikan kenyamanan. 

    Selain itu, mendapatkan penanganan dari profesional kesehatan mental melalui terapi singkat juga dapat membantu proses pemulihan. Dukungan sosial yang kuat sangat penting untuk mencegah seseorang beralih pada cara mengatasi masalah yang tidak sehat, seperti penyalahgunaan alkohol atau narkoba.

  • Jaga Mental Keponakan, Aditya Zoni Sembunyikan Fakta Soal Ammar

    Jaga Mental Keponakan, Aditya Zoni Sembunyikan Fakta Soal Ammar

    Jakarta, Beritasatu.com – Aktor Aditya Zoni mengungkapkan dirinya selalu berusaha memberikan kabar positif kepada dua anak Ammar Zoni, Air Rumi Akbar dan Amala Puti Sabai Akbar, saat mereka menanyakan kondisi sang ayah. Upaya itu dilakukan demi menjaga kesehatan mental keponakannya, mengingat Ammar saat ini tengah menjalani masa tahanan. 

    Aditya mengakui kedua anak Ammar Zoni yang kini berada di bawah pengasuhan sang ibu, Irish Bella sangat merindukan sosok ayah mereka. “Anak-anak kangen banget sama ayahnya, bisa dilihat dari videonya kan dari ekspresinya terlihat jelas mereka sangat merindukan Bang Ammar ayahnya,” tambahnya. 

    Terkait hubungan dengan mantan kakak iparnya, Irish Bella, Aditya menegaskan hubungan komunikasi mereka tetap terjalin baik. Irish bahkan membantu mengirimkan video kondisi anak-anak untuk disampaikan kepada Ammar.

    “Hubungan dengan beliau tetap berjalan baik dan komunikasi kita lancar, bahkan minta anaknya buat video sudah saya lakukan semua. Saya langsung hubungi Kak Irish minta tolong untuk mengirimkan video anak-anak dan langsung saya sampaikan ke Bang Ammar tetapi enggak kita publish. Kita juga menghargai anak-anak dan ibunya juga,” pungkas Aditya. 

    Ammar Zoni dijadwalkan hadir dalam persidangan kasus dugaan kepemilikan narkoba di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Kamis (18/12/2025). Kehadiran Ammar dalam persidangan tersebut tercantum dalam dokumen Penetapan Nomor 632/Pid.Sus/2025/PN Jakarta Pusat, dengan agenda pemeriksaan saksi

  • Menteri Hanif Kumpulkan 3 Pakar Bahas Evaluasi Bencana Sumatera-Aceh

    Menteri Hanif Kumpulkan 3 Pakar Bahas Evaluasi Bencana Sumatera-Aceh

    Jakarta, Beritasatu.com – Bencana banjir serta longsor di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara disebut karena adanya eksploitasi lahan hutan, yang mengakibatkan daerah serapan air berkurang.

    Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq pun menurunkan pakar dari Institut Teknologi Surabaya (ITS) dan Universitas Airlangga (Unair) di Jawa Timur, Institut Pertanian Bogor (IPB), serta Universitas Gadjah Mada (UGM) untuk mengevaluasi bencana banjir dan longsor tersebut.

    “Para pakar dari universitas besar di tiga provinsi ini akan membantu menyusun desain itu. Mudah-mudahan tidak terlalu lama. Terkait dengan yang disebut point source, alam ini ada dua kategori: point source dan non-point source,” kata dia seperti dilansir dari Antara, Kamis (11/12/2025).

    “Point source berasal dari unit usaha yang dikontrol oleh KLH, sedangkan non-point source dikelola oleh masyarakat,” jelasnya.

    Untuk point source, lanjut dia, Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) tengah mengevaluasi semua persetujuan lingkungan dan dokumen terkait agar sesuai dengan garis dasar hujan di Indonesia.

    “Baseline hujan kita meningkat hampir 18 kali dari kondisi normal. Kita tahu Sumatera bagian utara memiliki curah hujan rata-rata 2.900 sampai 3.000 mm per tahun, jadi jika dibagi sekitar 8 mm per hari, Sumatera Utara mengalami hujan 450 mm dalam 3 hari, atau 18 kali dari kondisi normal,” ujar Menteri LH Hanif Faisol Nurofiq.

    Konstruksi tersebut harus dicantumkan dalam dokumen persetujuan lingkungan, termasuk bagi para pemilik konsesi. Jika dokumen yang memuat ketentuan lingkungan dinilai tidak memungkinkan, KLH akan tegas mencabut izinnya.

    Menteri Hanif menambahkan, ada delapan perusahaan yang sudah diperintahkan melakukan audit lingkungan karena sebagian besar berlokasi di Batang Toru, Tapanuli Selatan, wilayah dengan lanskap tanah yang tidak terlalu luas dan termasuk kawasan dilindungi.

    Menurutnya, pihaknya sudah menerapkan dua langkah untuk memitigasi bencana tersebut. Pertama, menghentikan kegiatan dan melakukan audit lingkungan secepat-cepatnya sampai selesai.

    Sementara yang kedua, yakni menurunkan tim untuk kajian lingkungan terkait tingkat kerusakan dan biaya pemulihan. “Jika memang berat dan ada unsur pengadilan, kami akan mengambil langkah selanjutnya,” jelas Hanif.

  • Ungkap Modus Korupsi Ardito Wijaya, KPK: Pemenang Proyek Diatur Timses

    Ungkap Modus Korupsi Ardito Wijaya, KPK: Pemenang Proyek Diatur Timses

    Jakarta, Beritasatu.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap modus korupsi Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya, dalam kasus suap dan gratifikasi proyek pengadaan barang dan jasa (PBJ). Ardito disebut sengaja mengatur agar pemenang proyek adalah perusahaan milik keluarga atau tim suksesnya saat Pilkada 2024.

    Pelaksana Harian (Plh) Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Mungki Hadipratikto, menjelaskan setelah resmi menjabat Bupati Lampung Tengah, Ardito memerintahkan anggota DPRD Lampung Tengah, Riki Hendra Saputra, untuk mengatur pemenang berbagai proyek di sejumlah SKPD. Pengaturan dilakukan melalui mekanisme penunjukan langsung di e-Katalog.

    “Penyedia barang dan jasa yang harus dimenangkan merupakan perusahaan milik keluarga atau tim pemenangan AW saat mencalonkan diri sebagai bupati Lampung Tengah periode 2025-2030,” ujarnya dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih, Jakarta Selatan, Kamis (11/12/2025).

    Ardito juga menetapkan fee 15-20% dari setiap proyek yang digarap di lingkungan Pemkab Lampung Tengah. Selama periode Februari hingga November 2025, ia menerima suap sebesar Rp 5,25 miliar dari berbagai rekanan. Uang tersebut dikirim melalui adik kandungnya, Ranu Prasetyo.

    Tidak hanya itu, Ardito juga menerima fee Rp 500 juta dari proyek pengadaan alat kesehatan (alkes) di Dinas Kesehatan Lampung Tengah. Dengan demikian, total uang suap dan gratifikasi yang diterimanya mencapai Rp 5,75 miliar.

    “Total aliran dana yang diterima AW sekitar Rp 5,75 miliar. Dana itu diduga digunakan untuk operasional bupati senilai Rp 500 juta dan melunasi pinjaman bank terkait kebutuhan kampanye 2024 sebesar Rp 5,25 miliar,” jelas Mungki.

    KPK menetapkan Ardito Wijaya bersama empat orang lainnya sebagai tersangka. Mereka adalah adik Ardito, Ranu Hari Prasetyo, anggota DPRD Lampung Tengah Riki Hendra Saputra,  Plt Kepala Bapenda Lampung Tengah sekaligus kerabat bupati, Anton Wibowo, Direktur PT Elkaka Mandiri Mohamad Lukman Sjamsuri.

    Untuk tahap awal, para tersangka ditahan selama 20 hari hingga 29 Desember 2025. Ardito, Ranu, dan Anton ditahan di Rutan KPK Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi, sedangkan Riki dan Lukman ditempatkan di Rutan KPK Cabang Gedung Merah Putih.

    Ardito, Anton, Riki, dan Ranu disangkakan melanggar Pasal 12 huruf a, Pasal 12 huruf b, Pasal 11, atau Pasal 12B Undang-Undang Tipikor juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. Sementara itu, Lukman dijerat Pasal 5 ayat 1 huruf a atau huruf b, atau Pasal 13 UU Tipikor juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

    Kasus ini menegaskan kembali komitmen KPK dalam memberantas praktik korupsi yang melibatkan pejabat daerah serta mengungkap penyalahgunaan kekuasaan dalam pengelolaan proyek pemerintah.

  • Gubernur Aceh Minta TNI-Polri Usut 80 Ton Bantuan Diduga Hilang

    Gubernur Aceh Minta TNI-Polri Usut 80 Ton Bantuan Diduga Hilang

    Banda Aceh, Beritasatu.com – Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem kecewa setelah, muncul kabar dugaan 80 ton bantuan logistik untuk korban bencana di Kabupaten Bener Meriah hilang dan tidak sampai ke tangan penerima.

    Menurut Mualem, kabar tersebut didengar sebagai “berita burung”, tetapi tetap mengindikasikan adanya dugaan ketidaktepatan sasaran dalam penyaluran logistik.

    “Saya dengar berita, berita burung, ada 80 ton bantuan hilang entah ke mana. Banyak donatur menyumbangkan, tetapi ya seperti itu, tidak tepat sasaran,” ujar Mualem dengan nada prihatin saat konferensi pers di Pendopo Gubernur Aceh, Jumat (11/12/2025).

    Ia menekankan, distribusi bantuan ke wilayah Bener Meriah dan Aceh Tengah seharusnya berjalan maksimal dan tidak boleh disalahgunakan.

    Mualem secara khusus meminta perhatian dari perangkat pemerintah daerah, termasuk bupati Bener Meriah, agar proses distribusi logistik dilakukan secara adil dan transparan.

    “Kita mohon kepada Bapak Tagore, bupati Bener Meriah, supaya dengan seadil-adilnya membagi sembako,” tambahnya.

    Meski kabar hilangnya bantuan masih berupa rumor, Mualem menegaskan, komitmennya untuk memeriksa fakta di lapangan.

    Mualem memastikan, aparat keamanan akan dilibatkan untuk mengusut dan mengklarifikasi kebenaran informasi tersebut.

    Ia menegaskan, pentingnya transparansi agar bantuan benar-benar diterima oleh masyarakat terdampak bencana.

    “Kita cek dahulu apa betul atau tidak. Nanti, bersama pangdam dan polisi apakah betul atau tidak,” ujarnya.

  • Perkuat Pariwisata, Bandara Malang Buka Rute Lombok Mulai 15 Desember

    Perkuat Pariwisata, Bandara Malang Buka Rute Lombok Mulai 15 Desember

    Malang, Beritasatu.com – Bandara Abdulrachman Saleh Malang resmi membuka rute penerbangan baru tujuan Malang–Lombok yang akan beroperasi mulai 15 Desember 2025. Langkah ini dilakukan untuk memenuhi tingginya permintaan pasar, terutama dari sektor pariwisata.

    Kepala UPT Bandara Abdulrachman Saleh, Purwo Cahyo Widhiatmoko mengatakan, rute ini menjadi strategi memperkuat konektivitas dua destinasi wisata besar yaitu Malang di Jawa Timur, dan Lombok di Nusa Tenggara Barat.

    “Filosofinya menggabungkan dua kota pariwisata antara NTB dan Jawa. Mahasiswa NTB juga banyak yang kuliah di sini,” ujar Purwo Cahyo Widhiatmoko kepada wartawan, Kamis (11/12/2025).

    Pembukaan rute ini tidak hanya menjawab kebutuhan wisatawan dan mahasiswa, tetapi juga pasar dari perjalanan dinas berbagai instansi yang dinilai cukup besar.

    “Banyak permintaan dari perjalanan dinas pemerintah. Artinya market sudah terbentuk,” tambahnya.

    Pada fase awal, rute Malang–Lombok akan dilayani satu maskapai dengan jadwal empat kali dalam seminggu. Dengan tambahan rute ini, jumlah jadwal penerbangan di Bandara Abdulrachman Saleh naik dari enam menjadi tujuh penerbangan per hari.

    Purwo memperkirakan rute baru ini dapat meningkatkan trafik penumpang sekitar 5%.

    Saat ini, trafik penumpang Bandara Abdulrachman Saleh cukup stabil di kisaran 1.200 hingga 1.600 penumpang per hari.

    “Landing pertama pagi sekitar pukul 08.35 WIB dan terakhir take off pada pukul 15.05 WIB,” tutupnya.

  • Adly Fairuz dan Angbeen Rishi Resmi Bercerai!

    Adly Fairuz dan Angbeen Rishi Resmi Bercerai!

    Jakarta, Beritasatu.com – Selebritas Adly Fairuz dan Angbeen Rishi resmi bercerai di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan (Jaksel). Keputusan perceraian keduanya ditetapkan pada hari ini, Kamis (11/12/2025).

    “Untuk yang bersangkutan (Adly Fairuz dan Angbeen Rishi) sudah dinyatakan resmi bercerai, karena keputusannya sudah ditetapkan dan dikabulkan hari ini,” ucap Humas PA Jaksel Abid dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (11/12/2025).

    Abid mengatakan, pada putusan perceraian Adly Fairuz dan Angbeen Rishi hanya menetapkan persoalan hak asuh anak dan gugatan perceraian.

    “Untuk hak asuh anak sudah disepakati keduanya dan diberikan kepada penggugat (Angbeen Rishi). Sedangkan, mengenai harta gana-gini tidak ada, karena memang tidak dimasukkan dalam gugatan perceraian,” ujarnya.

    “Pada gugatan perceraian hanya ada dua yaitu, gugatan cerai dan hak asuh anak, yang lainnya tidak ada termasuk kesepakatan nafkah,” bebernya.

    Ia menambahkan, meski hak asuh anak jatuh ke tangan Angbeen Rishi tetapi mantan istri Adly Fairuz itu tidak boleh menyulitkan akses untuk ayahnya bertemu dengan anaknya.

    “Bahwa di dalam aturan yang menguasai atau yang diberikan hak asuh anak ada syarat kewajibannya. Di mana, pihak penggugat harus memberikan akses kepada pihak yang tidak memegang hak asuh anak dalam hal ini pihak tergugat (Adly Fairuz),” jelasnya.

    “Mereka berdua harus memberikan perhatian, cinta, dan kasih sayang kepada anak mendapatkan hak yang sama. Kemudian, pemegang hak asuh anak juga harus memberikan kepada yang tidak memegang asuh anak untuk berbagi kasih sayang, seperti membawa jalan selama tidak mengganggu aktivitas anak sekolah dan sebagainya,” tambahnya.

    Abid memastikan, apabila dalam perjalanan ditemukan kesulitan dari pihak Adly Fairuz untuk bertemu dengan anaknya maka bisa mengajukan gugatan hak asuh anak.

    “Apabila pihak pemegang hak asuh anak tidak memberikan akses atau menghalang-halangi maka itu mendapatkan celah untuk bisa diajukan gugatan hak asuh anak dari pihak yang tidak memegang hak asuh anak,” tuturnya.

    Sementara itu, meski sudah ditetapkan keputusan secara resmi tetapi pihak pengadilan agama masih memberikan waktu selama 14 hari apabila hasil keputusan tidak mendapat persetujuan dan salah satu pihak.

    “Setelah putusan, maka ada waktu 14 hari. Namun, apabila salah satu pihak ingin mengajukan banding maka harus sebelum waktu 14 hari untuk mengajukan pemberitahuan banding ke pengadilan agama,” tutupnya.

    Diketahui, Aldy Fairuz dan Angbeen Rishi menikah pada 28 Maret 2020. Pernikahan mereka dikaruniai seorang anak laki-laki yang lahir pada 1 Januari 2021.

    Namun, sayangnya pada 23 Oktober 2025, Angbeen Rishi menggugat cerai Adly Fairuz di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

  • Cek Jadwal Kereta Tambahan Nataru 2025/2026, Ini Rutenya

    Cek Jadwal Kereta Tambahan Nataru 2025/2026, Ini Rutenya

    Jakarta, Beritasatu.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyiapkan sejumlah kereta api tambahan untuk periode angkutan Natal 2025 dan tahun baru 2026 (libur Nataru 2025/2026) sebagai langkah mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang yang terus bertambah setiap tahun.

    Penambahan perjalanan ini bertujuan memberikan lebih banyak pilihan jadwal, memperbesar kapasitas angkut, serta memastikan masyarakat dapat menikmati perjalanan akhir tahun dengan aman, nyaman, dan tepat waktu.

    Vice President Corporate Communication KAI Anne Purba, menyampaikan tingginya minat masyarakat untuk bepergian selama masa libur dan mudik akhir tahun menjadi alasan utama penambahan layanan kereta api jarak jauh.

    Sejak awal Desember, beberapa rute favorit sudah mencatat kenaikan okupansi secara signifikan, terutama tujuan Yogyakarta, Solo, Surabaya, Malang, dan Bandung.

    Untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat selama libur Nataru 2025/2026, KAI menghadirkan rangkaian kereta tambahan di berbagai rute utama dengan jadwal perjalanan yang berlaku mulai 17 Desember–31 Desember 2025.

    Langkah ini dilakukan agar pelanggan memiliki lebih banyak pilihan waktu keberangkatan, sekaligus mendukung kelancaran penyelenggaraan angkutan akhir tahun.

    Operasional kereta api tambahan tersebut juga sejalan dengan program pemerintah dalam memperkuat konektivitas transportasi publik, mengurangi kemacetan lalu lintas, serta menurunkan emisi di sektor transportasi.

    KAI menegaskan komitmennya untuk terus menyediakan moda perjalanan yang aman, efisien, dan berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia.

    Daftar Kereta Api Tambahan Libur Nataru 2025/2026

    Keberangkatan 17 Desember–31 Desember 2025

    KA 7001A – Gajayana (Malang–Gambir, 18.25 WIB–08.12 WIB, Eksekutif Mild Steel)KA 70098 – Tambahan YK–GMR (Yogyakarta–Gambir, 15.40 WIB–22.44 WIB, Eksekutif SS Gen 1)KA 7015A – Brantas (Blitar–Pasar Senen, 08.05 WIB–20.42 WIB, Eksekutif MS & Ekonomi NG Modification)KA 7017A – Kertajaya (Surabaya Pasar Turi–Pasar Senen, 20.40 WIB–07.28 WIB, Eksekutif MS dan Ekonomi NG Modification)KA 7027A – Kutojaya Utara (Kutoarjo–Pasar Senen, 16.00 WIB–23.35 WIB, Eksekutif SS dan Ekspress)KA 7029A – Kutojaya Selatan (Kutoarjo–Kiaracondong, 18.00 WIB–01.52 WIB, Ekonomi 106 seat)

    Keberangkatan 18–31 Desember 2025

    KA 7002A – Gajayana (Gambir–Malang, 00.10 WIB–13.50 WIB, Eksekutif Mild Steel)KA 7003A – Sembrani (Surabaya Pasar Turi–Gambir, 05.25 WIB–15.16 WIB, Eksekutif Mild Steel)KA 7004 – Sembrani (Gambir–Surabaya Pasar Turi, 14.45 WIB–00.40 WIB, Eksekutif Mild Steel)KA 7006 – Batavia (Gambir–Solo Balapan, 09.35 WIB–18.07 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS NG)KA 7005 – Batavia (Solo Balapan–Gambir, 22.00 WIB–07.05 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS NG)KA 7007B – Tambahan YK–GMR (Yogyakarta–Gambir, 06.20 WIB–13.29 WIB, Eksekutif SS NG)KA 7008B – Tambahan GMR–YK (Gambir–Yogyakarta, 16.15 WIB–23.16 WIB, Eksekutif SS NG)KA 7016A – Brantas (Pasar Senen–Blitar, 12.35 WIB–01.20 WIB, Eksekutif MS & Ekonomi NG Modification)KA 7010B – Tambahan GMR–YK (Gambir–Yogyakarta, 05.20 WIB–12.25 WIB, Eksekutif SS Gen 1)KA 7038 – Tambahan GMR–YK (Gambir–Yogyakarta, 07.10 WIB–14.42 WIB, Eksekutif SS Gen 1)KA 7011B – Lodaya (Solo Balapan–Bandung, 08.15 WIB–16.30 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS NG)KA 7014B – Lodaya (Bandung–Solo Balapan, 10.10 WIB–18.54 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS NG)KA 7013B – Lodaya (Solo Balapan–Bandung, 21.40 WIB–06.02 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS NG)KA 7012B – Lodaya (Bandung–Solo Balapan, 21.15 WIB–06.00 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS NG)KA 7018B – Kertajaya (Pasar Senen–Surabaya Pasar Turi, 05.00 WIB–15.33 WIB, Eksekutif MS dan Ekonomi NG Modification)KA 7025 – Tambahan SLO–PSE (Solo Balapan–Pasar Senen, 04.00 WIB–12.27 WIB, Ekonomi SS NG)KA 7026 – Tambahan PSE–SLO (Pasar Senen–Solo Balapan, 14.20 WIB–22.53 WIB, Ekonomi SS NG)KA 7037 – Tambahan YK–GMR (Yogyakarta–Gambir, 18.20 WIB–01.55 WIB, Eksekutif SS Gen 1)KA 7028A – Kutojaya Utara (Pasar Senen–Kutoarjo, 04.25 WIB–11.35 WIB, Eksekutif SS dan Ekonomi Premium SS)KA 7030A – Kutojaya Selatan (Kiaracondong–Kutoarjo, 05.25 WIB–13.02 WIB, Ekonomi 106 seat)KA 7021B – Tambahan SGU–KAC (Surabaya Gubeng–Kiaracondong, 10.00 WIB–01.25 WIB, Ekonomi 106 seat)KA 7022B – Tambahan KAC–SGU (Kiaracondong–Surabaya Gubeng, 08.00 WIB–22.35 WIB, Ekonomi 106 seat)KA 7039 – Tambahan LPN–PSE (Lempuyangan–Pasar Senen, 06.00 WIB–13.56 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS)KA 7040 – Tambahan PSE–LPN (Pasar Senen–Lempuyangan, 15.25 WIB–22.57 WIB, Eksekutif dan Ekonomi SS)
    Pemesanan Tiket Kereta untuk Libur Nataru 2025/2026

    KAI mengimbau masyarakat untuk segera memesan tiket perjalanan, mengingat sejumlah rute tambahan pada tanggal-tanggal padat sudah menunjukkan peningkatan okupansi. Pemesanan dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, maupun mitra resmi yang bekerja sama dengan KAI.

    Anne Purba menegaskan penambahan perjalanan ini bertujuan memastikan perjalanan masyarakat selama Natal dan tahun baru berlangsung lancar, aman, dan nyaman. KAI terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik di seluruh ruas perjalanan.

    Untuk informasi lebih lengkap terkait jadwal dan layanan kereta api, masyarakat dapat menghubungi contact center KAI melalui telepon 121, WhatsApp 0811-222-33-121, email cs@kai.id, atau mengakses media sosial resmi @KAI121.

    Dengan adanya penambahan perjalanan kereta api pada periode libur Nataru 2025/2026, masyarakat kini memiliki lebih banyak opsi untuk merencanakan perjalanan akhir tahun.