Author: Beritasatu.com

  • Hari Bumi 2025, Menag: Pohon Matoa dari Papua Indonesia untuk Dunia

    Hari Bumi 2025, Menag: Pohon Matoa dari Papua Indonesia untuk Dunia

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Agama Nasaruddin Umar memimpin langsung Gerakan Tanam Sejuta Pohon yang digelar secara nasional dalam momentum peringatan Hari Bumi 2025.

     Kegiatan ini tidak hanya menjadi aksi nyata terhadap isu lingkungan hidup, tetapi juga menjadi bentuk kontribusi spiritual dan ekologis Indonesia kepada dunia, melalui pendekatan nilai-nilai keagamaan dan budaya lokal. Salah satu hal yang menarik perhatian adalah pemilihan pohon matoa khas Papua sebagai simbol dalam gerakan ini.

    “Pohon matoa adalah tanaman khas Papua yang tumbuh dengan cepat, tahan terhadap berbagai cuaca, dan buahnya bisa dinikmati oleh siapa saja. Ini simbol dari Indonesia, simbol dari kesatuan, keragaman, dan kepedulian terhadap alam. Kita ingin menjadikan matoa sebagai persembahan dari Indonesia untuk dunia,” ujar Nasaruddin Umar, Selasa (22/4/2025).

    Gerakan Tanam Sejuta Pohon yang dilaksanakan serentak dari Sabang sampai Merauke ini menjadi tonggak penting dalam menunjukkan bahwa Indonesia tidak tinggal diam dalam menghadapi krisis iklim global. Indonesia dengan hutan tropisnya yang luas memiliki kapasitas sebagai “paru-paru dunia”. 

    Sayangnya, dalam dua dekade terakhir, kerusakan lingkungan yang ditandai oleh deforestasi, kebakaran hutan, dan eksploitasi sumber daya alam yang berlebihan, turut memperburuk kondisi iklim dunia.

    Kementerian Agama, melalui gerakan ini, menunjukkan peran strategisnya dalam menyelaraskan nilai-nilai keagamaan dengan praktik ekologi yang berkelanjutan. Ekologi Islam, sebagai salah satu nilai utama yang diusung, mengajarkan pentingnya menjaga keseimbangan alam sebagai bagian dari tanggung jawab spiritual manusia. Dalam Islam, bumi bukanlah milik mutlak manusia, melainkan amanah dari Sang Pencipta yang harus dijaga dan dilestarikan.

    “Semua agama pada dasarnya mengajarkan kita untuk tidak merusak bumi, bahkan menganjurkan kita menjadi penjaga bagi alam. Maka, sangat penting bagi para tokoh agama untuk memberikan keteladanan dalam pelestarian lingkungan,” lanjut Menag dalam gerakan yang dilakukan pada Hari Bumi 2025 ini.

    Pemilihan pohon matoa dalam gerakan ini bukan hanya simbol keberagaman hayati Nusantara, tetapi juga representasi dari perhatian negara terhadap wilayah Indonesia Timur, yang kerap kali terpinggirkan dalam narasi pembangunan nasional. Dengan menjadikan pohon matoa sebagai ikon, Indonesia seolah menyampaikan pesan kepada dunia bahwa solusi krisis iklim tidak hanya datang dari teknologi tinggi atau kebijakan internasional, tetapi juga dari kearifan lokal yang selama ini hidup berdampingan dengan alam.

    Kegiatan penanaman pohon juga melibatkan berbagai unsur masyarakat, mulai dari tokoh lintas agama, santri, pelajar, hingga organisasi keagamaan di seluruh penjuru Tanah Air. Sinergi ini menjadi bukti bahwa pelestarian alam adalah tanggung jawab bersama. 

    Dari Aceh hingga Papua, umat beragama diajak untuk menanam, merawat, dan melestarikan bumi sebagai bentuk ibadah ekologis.

    Lebih jauh, gerakan ini menjadi bagian dari diplomasi lingkungan hidup Indonesia. Dengan menanam pohon matoa dan menyebarkannya ke berbagai belahan dunia, Indonesia mengajak negara-negara lain untuk mengenali nilai-nilai ekologis berbasis budaya lokal. Pohon matoa bisa menjadi duta hijau Indonesia, sebagaimana bambu milik Cina atau sakura milik Jepang.

    Menteri Agama juga menyampaikan bahwa gerakan ini akan menjadi program berkelanjutan dan tidak berhenti di peringatan Hari Bumi 2025 saja. Kemenag berkomitmen menjadikan ekologi sebagai bagian dari kurikulum pendidikan agama, khutbah keagamaan, dan pesan-pesan dakwah di berbagai lini. 

    Dengan demikian, kesadaran akan pentingnya pelestarian lingkungan akan tumbuh sejak dini dan menjadi karakter hidup beragama yang menyatu dengan alam.

    “Ini bukan sekadar menanam pohon, tetapi menanam harapan, menanam kesadaran, dan menanam nilai-nilai spiritual bahwa merawat bumi adalah bagian dari iman,” tegas Menag Nasaruddin Umar terkait peringatan Hari Bumi 2025.

  • Hamzah Sulaiman Pendiri House of Raminten Meninggal Dunia

    Hamzah Sulaiman Pendiri House of Raminten Meninggal Dunia

    Jakarta, Beritasatu.com – Hamzah Sulaiman, pendiri House of Raminten meninggal dunia dalam usia 75 tahun. Pengusaha sekaligus seniman ini mengembuskan napas terakhir di RSUP Sardjito, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (23/4/2025) malam.

    Kabar meninggalnya Hamzah Sulaiman Raminten yang biasa disapa Kanjeng itu viral di media sosial, Kamis (24/4/2025). 

    “Selamat jalan Kanjeng, terima kasih banyak atas segalanya, engkau tidak hanya pemimpin bagi kami, tetapi juga sebagai guru kami, panutan kami, dan seseorang yang telah berjasa bagi kami. Semoga di sana bahagia ya Kanjeng,” tulis akun Instagram resmi @houseoframinten.

    Unggahan kabar Hamzah Sulaiman meninggal ramai dikomentari netizen. Warganet turut berduka atas kepergian pemilik restoran House of Raminten itu.

    Hamzah Sulaiman memiliki nama asli Kanjeng Mas Tumenggung (KMT) Tanaya Hamidjinindyo merupakan generasi kedua keluarga grup Mirota yang memiliki pusat oleh-oleh, rumah makan, hingga sanggar tari di Yogyakarta.

    Selain pengusaha dan seniman, Hamzah Sulaiman yang sudah meninggal dunia juga dikenal sebagai perancang busana. Hamzah juga pernah merambah dunia akting dan menggunakan karakter Raminten.

  • Penting! Ini 12 Larangan Utama Saat UTBK SNBT 2025

    Penting! Ini 12 Larangan Utama Saat UTBK SNBT 2025

    Jakarta, Beritasatu.com – Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2025 telah berlangsung pada Rabu (23/4/2025) hingga Sabtu (3/5/2025). Namun, peserta wajib mengetahui apa saja larangan saat UTBK SNBT 2025.

    UTBK SNBT merupakan bagian penting dari Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), yang menjadi salah satu jalur utama bagi calon mahasiswa untuk diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia.

    Ujian ini memiliki peran besar dalam menentukan masa depan pendidikan tinggi peserta, sehingga penting bagi setiap peserta untuk mempersiapkan diri dengan baik.

    Untuk menjaga kelancaran serta integritas selama ujian, panitia telah menetapkan sejumlah aturan dan larangan yang harus dipatuhi oleh semua peserta.

    Kepatuhan terhadap ketentuan ini sangat penting untuk menciptakan suasana ujian yang adil dan tertib. Para peserta diimbau untuk selalu mematuhi pedoman yang ada, demi tercapainya proses ujian yang lancar dan tanpa hambatan.

    Larangan Saat UTBK SNBT 2025Peserta dilarang mengenakan kaos oblong (t-shirt).Peserta tidak diperbolehkan datang terlambat.Peserta harus menunggu instruksi sebelum memasuki ruang ujian.Peserta tidak boleh membawa catatan atau alat elektronik ke ruang ujian.Peserta dilarang berkomunikasi atau bekerja sama dengan pihak lain, baik langsung maupun tidak langsung.Peserta harus duduk di kursi yang telah ditentukan sesuai dengan nomor peserta dan nomor meja, dan tidak boleh berpindah tempat.Peserta dilarang bertanya jawaban soal kepada orang lain.Peserta tidak diperbolehkan berkolaborasi atau berbicara dengan peserta lain selama ujian.Peserta dilarang berhubungan atau berinteraksi dengan pihak luar selama ujian.Peserta tidak boleh memberikan atau menerima bantuan dalam mengerjakan soal ujian.Peserta tidak diizinkan menunjukkan hasil kerja atau jawaban kepada peserta lain atau memeriksa hasil jawaban peserta lain.Peserta tidak boleh meninggalkan ruang ujian kecuali dengan izin dari pengawas.Jadwal Pengumuman UTBK SNBT 2025

    Hasil UTBK SNBT akan diumumkan pada Rabu (28/5/2025), dan peserta dapat mengunduh sertifikat UTBK mulai Selasa (3/6/2025) hingga Kamis (31/7/2025).

    Untuk memastikan kelancaran ujian, peserta disarankan untuk mencetak ulang kartu peserta UTBK sebelum hari pelaksanaan. Hal ini penting karena beberapa pusat UTBK, seperti Universitas Indonesia dan Universitas Negeri Jakarta, memperpanjang jadwal ujian hingga Senin (5/5/2025) guna mengakomodasi jumlah peserta yang tinggi.

    Untuk memastikan kelancaran dan keberhasilan dalam UTBK SNBT 2025, peserta diharapkan untuk mematuhi seluruh aturan dan larangan yang telah ditentukan. Pelanggaran terhadap aturan dan ketentuan yang telah ditetapkan dapat menyebabkan nama peserta tercatat dalam Berita Acara Pelaksanaan Ujian (BAPU).

    Dalam situasi yang lebih serius, pelanggaran tersebut bisa berujung pada pembatalan ujian dan pemberian sanksi administratif lainnya. Informasi lebih lanjut mengenai aturan dan larangan UTBK SNBT 2025 dapat diakses melalui situs resmi SNPMB.

  • Menhub Laporkan Kesuksesan Angkutan Lebaran 2025, Ini Indikatornya

    Menhub Laporkan Kesuksesan Angkutan Lebaran 2025, Ini Indikatornya

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyampaikan hasil penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025 pada rapat kerja dengan Komisi V DPR terkait evaluasi pelaksanaan infrastruktur dan transportasi pada arus mudik dan arus balik Lebaran 2025. Tercatat selama masa angkutan Lebaran 2025, terjadi pergerakan orang sebanyak 54,89% dari total populasi penduduk Indonesia atau 154,62 juta.

    Sementara itu, jumlah keseluruhan penumpang untuk angkutan umum adalah 27.627.070 penumpang. Ada pun perinciannya, moda kereta api 8.301.274 penumpang, moda udara 5.698.887 penumpang, moda laut 2.248.646 penumpang, moda penyeberangan 5.823.967 penumpang, serta moda angkutan jalan 5.554.296 penumpang.

    Menhub Dudy mengatakan, kelancaran angkutan Lebaran 2025 dapat diraih berkat dukungan dan kerja sama dengan kementerian/lembaga, pemerintah daerah, stakeholders, serta operator transportasi terkait.

    “Menindaklanjuti arahan Bapak Presiden, maka dalam rangka memastikan kelancaran, keamanan, dan kenyamanan pada masa angkutan Lebaran 2025, Kemenhub telah melakukan serangkaian koordinasi, sinergi, dan kolaborasi dengan berbagai kementerian dan lembaga dalam pelaksanaan angkutan Lebaran 2025. Alhamdulillah dapat kami sampaikan penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025 berjalan dengan lancar, aman, dan selamat,” ujar Menhub Dudy.

    Menhub Dudy menambahkan, berdasarkan survei, total kepuasan masyarakat terhadap penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025 sebesar 90,9% dengan penilaian mayoritas responden merasa sangat puas dan puas. Ada pun survei lanjutan Badan Kebijakan Transportasi menunjukkan, secara umum kepuasan masyarakat selama masa angkutan Lebaran 2025 mencapai 93,6%. 

    Menurut Menhub Dudy, tingkat kepuasan tersebut tercapai berkat sejumlah kebijakan pemerintah yang diambil untuk mengurangi kepadatan arus mudik dan balik, di antaranya work from anywhere (WFA) mulai 24-27 Maret 2024 dan 8 April 2025, pelaksanaan posko angkutan Lebaran, transport demand management, diskon tarif, pembatasan operasional angkutan barang, pengaturan rekayasa lalu lintas, serta mudik gratis.

    “Kemenhub telah menerbitkan setidaknya sepuluh landasan kebijakan berupa keputusan menteri dan/atau Kesepakatan Lintas K/L dan/atau Keputusan/Instruksi Dirjen serta didukung dengan dua kebijakan K/L terkait sebagai upaya mewujudkan pelaksanaan angkutan Lebaran 2025 yang aman, tertib, dan lancar,” kata Menhub Dudy.

    Meski begitu, terdapat sejumlah evaluasi dan rekomendasi dari penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025 antara lain peningkatan aspek keselamatan, keamanan, dan kenyamanan antarmoda, penambahan fitur pada penerapan diskon, penyamaan terminologi dan periode penyelenggaraan posko, penataan posko mudik di rest area,  pendataan dan pengaturan mudik gratis, standardisasi pelayanan masjid dan Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) sebagai rest area, optimalisasi dan pemanfaatan bus antarkota antarprovinsi (AKAP), serta sosialisasi kebijakan pengendalian transportasi dan penyelenggaraan angkutan Lebaran.

    “Terima kasih atas saran dan dukungan yang diberikan Komisi V kepada pelaksaanaan angkutan Lebaran 2025. Harapan kami dengan saran dan dukungan dari Komisi V ke depannya kami akan memperbaiki pelayanan kepada masyarakat, khususnya penyelenggaraan angkutan Lebaran,” ujar Dudy.

    Dudy juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah bekerja sama, berkolaborasi, bersinergi dalam penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025. Pihaknya juga berterima kasih kepada masyarakat karena selama penyelenggaraan Lebaran, Kemenhub melihat semakin tingginya kesadaran masyarakat khususnya dalam berkesalamatan berkendara.

    Komisi V DPR pun memberi apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan angkutan Lebaran 2025. Hal ini diungkapkan Ketua Komisi V DPR RI Lasarus.

    “Apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kementerian Perhubungan, Kementerian Pekerjaan Umum, Polri, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan, lembaga pemerintah, serta perusahaan BUMN dan swasta yang sudah terlibat dalam angkutan mudik dan balik Lebaran yang kita saksikan berjalan lancar,” ujar Lasarus.

    Menurut Lasarus, salah satu komponen kelancaran angkutan Lebaran 2025 terlihat dari penurunan angka kecelakaan lalu lintas 2025 sebesar 34,31% menjadi 4.640, dibanding 2024 sebesar 7.064. 

    “Arus mudik pada angkutan Lebaran 2025 mencatat angka kecelakaan lalu lintas turun 34,31% menjadi 4.640 dibanding angkutan Lebaran 2024 sebanyak 7.064. Hal ini menunjukkan koordinasi antarsektor terus berjalan dengan baik,” ujar Lasarus.

  • Eks Anggota Bawaslu dan PDIP Bersaksi di Sidang Hasto Hari Ini

    Eks Anggota Bawaslu dan PDIP Bersaksi di Sidang Hasto Hari Ini

    Jakarta, Beritasatu.com – Sidang lanjutan kasus suap dan perintangan penyidikan Harun Masiku dengan terdakwa Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto kembali digelar di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (24/4/2025). Agendanya pemeriksaan saksi.

    Jaksa penuntut umum (JPU) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menghadirkan tiga saksi untuk memberi keterangan di depan majelis hakim. 

    Dua di antara saksi yang dihadirkan adalah terpidana kasus suap untuk memuluskan caleg PDIP Harun Masiku menjadi anggota DPR 2019-2024 melalui skema pergantian antarwaktu (PAW). Keduanya adalah mantan anggota Bawaslu Agustiani Tio Fridelina dan eks kader PDIP Saeful Bahri. 

    Satu saksi lagi yang dihadirkan dalam sidang Hasto hari ini adalah, Donny Tri Istiqomah, tersangka dalam kasus serupa yang belum ditahan oleh KPK.

    Sidang Hasto hari ini dijadwalkan berlangsung pukul 10.00 WIB. Hasto Kristiyanto sudah datang dengan menggunakan setelan jas, didampingi oleh sejumlah kuasa hukumnya. Mereka langsung memasuki ruang sidang HM Hatta Ali di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

    Dalam persidangan sebelumnya, Hasto didakwa melanggar Pasal 21 Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dan Pasal 5 ayat (1) huruf a Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

    Hasto didakwa memberikan suap sebesar Rp 400 juta untuk memuluskan Harun Masiku menjadi anggota DPR melalui skema PAW. 

    Hasto juga didakwa memerintahkan Harun Masiku untuk merendam ponselnya di air dan melarikan diri ketika KPK melakukan operasi tangkap tangan. 

    Dalam sidang dakwaan, Hasto terungkap memerintahkan staf pribadinya Kusnadi untuk menenggelamkan ponsel agar tidak ditemukan KPK.

  • ASN Jadi Korban Penyiraman Air Keras di Kalbar, Begini Kronologinya

    ASN Jadi Korban Penyiraman Air Keras di Kalbar, Begini Kronologinya

    Singkawang, Beritasatu.com – Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN), Achmad menjadi korban penyiraman air keras di Kalimantan Barat (Kalbar). 

    Ia diketahui menjabat sebagai kepala bidang keperawatan di RSJ Provinsi Kalbar.

    Achmad mengatakan, kejadian tersebut terjadi saat dirinya dalam perjalanan pulang seusai kerja.

    “Dari perjalanan pulang dari kantor pukul 16.00 WIB. Di tengah perjalanan, saya disiram air keras,” kata Achmad, Rabu (23/4/2025).

    Achmad mengungkapkan, pelaku penyiraman air keras itu berjumlah empat orang yang seluruhnya berjenis kelamin laki-laki.

    Sayangnya, ia tidak sempat melihat wajah pelaku penyiraman air keras lantaran saat itu keempatnya mengendarai sepeda motor dan insiden tersebut berlangsung sangat cepat.

    Achmad menuturkan, kala itu arus lalu lintas sedang ramai, tetapi tidak ada seorang pun yang sempat menghentikan pelaku.

    “Tiba-tiba saya disiram. Saya bahkan tak sempat melihat wajah mereka. Setelah menyerang, mereka langsung kabur,” paparnya.

    Akibat aksi penyiraman air keras tersebut, Achmad kini menderita luka bakar serius di bagian wajah. Kini, mata kanannya lebam dan kelopak matanya rusak.

    “Alhamdulillah, mata kanan saya masih bisa melihat,” ucapnya.

    Menanggapi hal ini, Gubernur Kalbar Ria Norsan pun mendesak agar kepolisian segera menangkap pelaku penyiraman air keras.

    Norsan juga mengunjungi korban yang saat ini tengah menjalani perawatan intensif di RSUD Abdul Azis Singkawang dan memberikannya santunan.

    Sementara itu, Kasatreskrim Polres Singkawang AKP Dedi Sitepu mengatakan, pihaknya tengah melakukan penyelidikan terhadap kasus penyiraman air keras di Kalbar ini.

    “Kami melakukan serangkaian penyelidikan. Kemudian juga telah melakukan olah TKP,” katanya.

    Kendati demikian, polisi belum menemukan titik terang akibat minimnya saksi dan alat bukti di lapangan. Dedi  pun meminta kerja sama semua pihak dalam mengungkap kasus tersebut.

    “Kami mohon bantuan masyarakat dan media jika mendapat informasi terkait dugaan kekerasan ini untuk memberitahukan kepada kami,” ujarnya.

    Dedi menuturkan, saat ini pihaknya juga telah mengumpulkan data dan informasi dari pihak RSJ Kalbar, tempat korban bekerja.

    Dedi pun berharap agar pelaku penyiraman air keras terhadap seorang ASN di Kalbar itu segera terungkap.

  • ASN Disiram Air Keras, Gubernur Kalbar Desak Pelaku Ditangkap

    ASN Disiram Air Keras, Gubernur Kalbar Desak Pelaku Ditangkap

    Singkawang, Beritasatu.com – Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) RSJ Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) di Kota Singkawang, Achmad menjadi korban penyiraman air keras oleh orang tak dikenal, Senin (21/4/2025).

    Akibat insiden mengenaskan tersebut, Achmad yang menjabat sebagai kepala bidang keperawatan harus menjalani perawatan intensif di RSUD Abdul Aziz Singkawang karena cedera yang cukup serius di wajah.

    Gubernur Kalbar Ria Norsan pun mengunjungi korban yang tengah dirawat di RSUD Abdul Azis. Dalam kesempatan itu, Norsan mendesak kepolisian segera mengutus tuntas tindak kekerasan yang menimpa Achmad.

    “Saya minta kepada aparat penegak hukum di Singkawang, dalam hal ini polres supaya dapat menangkap dan menindak pelaku kekerasan ini,” kata Norsan, Rabu (23/4/2025).

    Norsan juga sempat berbincang bersama ASN korban penyiraman air keras itu.

    Dengan tegas, Gubernur Kalbar itu meminta pelaku penyiraman air keras dihukum setimpal untuk memberikan efek jera.

    “Tentu kita ingin Kota Singkawang aman, damai karena Singkawang ini terkenal dengan kota toleransi,” pungkasnya.

    Selain menjenguk, Gubernur Kalbar itu juga diketahui memberikan santunan kepada ASN korban penyiraman air keras.

  • Harlah Ke-91 GP Ansor Digelar di Purwokerto

    Harlah Ke-91 GP Ansor Digelar di Purwokerto

    Jakarta, Beritasatu.com – Perayaan Hari Lahir (Harlah) ke-91 Gerakan Pemuda Ansor digelar dengan meriah di GOR Satria, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, pada Kamis (24/4/2025). Acara ini dihadiri sejumlah tokoh nasional dan dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni serta kreativitas kader Banser.

    “Tokoh nasional, termasuk sejumlah menteri, telah mengonfirmasi kehadirannya. Selain itu, akan ada peragaan seni dan kreativitas kader Banser,” ujar Ketua Panitia Pelaksana (OC) Harlah 91 GP Ansor, Syafiq Syauqi, pada Kamis (24/4/2025).

    Salah satu penampilan yang paling dinantikan adalah tari kreasi dari Banser Wonosobo, yang dipadukan dengan penampilan marching band. Tarian ini menggambarkan semangat panen raya dan perjuangan petani dalam menyediakan pasokan pangan bagi negeri, sekaligus menjadi simbol pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan. Pertunjukan ini merupakan hasil karya para seniman dari ISI Yogyakarta.

    Tidak hanya itu, perayaan ini juga diramaikan oleh Nahdlatul Tujjar Fest yang menghadirkan bazar UMKM lokal serta peluncuran program ekonomi Ansor Connect. Rangkaian kegiatan keagamaan seperti istigasah dan khotmil Al-Qur’an 910.000 juga turut digelar untuk menambah kekhidmatan acara.

    “Kami mengimbau kepada masyarakat di sekitar GOR Satria untuk menghindari jalur sekitar lokasi acara selama pelaksanaan Harlah. Kami juga mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan,” tambah Syafiq.

    Sebelumnya, rangkaian harlah ke-91 GP Ansor telah diawali dengan kegiatan silaturahmi kepada para kiai dan tokoh di Banyumas, serta ziarah ke makam para ulama dan tokoh penting.

  • Rakernas BP Haji 2025 Tekankan Profesionalisme Pelayanan

    Rakernas BP Haji 2025 Tekankan Profesionalisme Pelayanan

    Bekasi, Beritasatu.com – Kepala Badan Penyelenggara Haji (BP Haji) Mochamad Irfan Yusuf, secara resmi membuka rapat kerja nasional (rakernas) konsolidasi penyelenggaraan ibadah haji 2025. Rakernas BP Haji 2025 diselanggarakan di Asrama Haji Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/4/2025).

    Rakernas ini menjadi momen strategis dalam memperkuat komitmen BP Haji untuk menghadirkan pelayanan haji yang adaptif, efisien, dan tetap mengedepankan nilai pengabdian kepada para tamu Allah (duyufurrahman).

    Acara pembukaan turut dihadiri oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar, Wakil Kepala BP Haji Dahnil Anzar Simanjuntak, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief, Kepala BPKH, Konsul Jenderal RI di Jeddah Yusron Ambari, serta jajaran pejabat dari Ditjen PHU dan instansi terkait lainnya.

    Dalam sambutannya, Mochamad Irfan–akrab disapa Gus Irfan–menyampaikan rakernas ini merupakan bentuk ikhtiar kolektif untuk meningkatkan kualitas pelayanan haji secara menyeluruh. 

    “Kita tidak sekadar memperbaiki sistem, tetapi juga menyatukan tekad dan semangat pengabdian untuk menjadi pelayan yang amanah bagi jutaan jemaah yang menunaikan panggilan suci ke tanah suci,” ujarnya saat pembukaan Rakernas BP Haji 2025.

    Ia menekankan pentingnya peningkatan profesionalisme di seluruh lini penyelenggaraan ibadah haji. Gus Irfan menegaskan, pemangku kepentingan di provinsi, kabupaten, maupun kota, harus menjadi garda terdepan dalam memastikan layanan yang prima. 

    “Kita perlu memastikan bahwa semua titik pelayanan benar-benar memenuhi kebutuhan jemaah dengan standar yang jelas dan mengutamakan kenyamanan serta kualitas,” tambahnya.

    Lebih lanjut, Gus Irfan mengungkapkan mulai 2026, BP Haji akan memegang kendali penuh atas penyelenggaraan ibadah haji secara nasional. Tanggung jawab ini merupakan amanah langsung dari Presiden Prabowo Subianto dan menjadi langkah penting dalam membangun sistem layanan haji yang lebih efisien, aman, dan nyaman.

    Menghadapi transformasi digital dan percepatan reformasi pelayanan yang dilakukan Pemerintah Arab Saudi, Gus Irfan menekankan Indonesia harus cepat beradaptasi. 

    “Kita harus tanggap, efisien, dan tetap menjaga esensi pelayanan. Tujuan kita adalah menjadi lembaga yang profesional tanpa melupakan nilai-nilai spiritual dalam melayani para tamu Allah,” tegasnya.

    Rakernas BP Haji 2025 yang mengusung tema “Mengokohkan Sinergi, Menyempurnakan Layanan Haji” ini berlangsung selama 3 hari, pada 23 hingga 25 April 2025. Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari BP Haji, Ditjen PHU Kementerian Agama, Kanwil Kemenag seluruh Indonesia, unit pelaksana teknis (UPT), serta mitra dari berbagai kementerian dan lembaga.

  • PKB: Uji Materi PAW ke MK Aneh dan Memboroskan Waktu

    PKB: Uji Materi PAW ke MK Aneh dan Memboroskan Waktu

    Jakarta, Beritasatu.com – Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPR, Jazilul Fawaid atau Gus Jazil, menilai langkah sejumlah pihak yang mengajukan uji materi (judicial review) ke Mahkamah Konstitusi (MK) terkait pasal yang mengatur penggantian antar waktu (PAW) anggota DPR sebagai tindakan yang aneh.

    Gus Jazil merasa heran karena para penggugat meminta agar penggantian anggota DPR dilakukan melalui pemilihan ulang di daerah pemilihan (dapil) yang bersangkutan.

    “Tentu, hal itu sangat aneh. Sebab, para caleg dan anggota DPR terpilih sudah melalui proses pileg yang cukup panjang. Selain aneh, pemilu di dapil untuk kepentingan PAW itu merupakan hal yang sia-sia dan pemborosan. Jadi, tidak mungkin ada pemilu ulang hanya untuk penggantian anggota dewan,” ujar Gus Jazil kepada wartawan pada Kamis (24/4/2025).

    Keanehan lain, lanjut Gus Jazil, adalah terdapat dua gugatan ke MK untuk materi yang sama. Dia menduga penggugat memiliki tujuan yang serupa, yakni ingin mengurangi kewenangan partai politik dalam penggantian anggota dewan.

    “Ada apa sebenarnya? Kok sampai ada dua gugatan yang sama soal PAW?” tandasnya terkait uji materi PAW ke MK.

    Gus Jazil menegaskan penggantian anggota dewan adalah kewenangan partai politik (parpol). Gugatan terhadap pasal PAW, menurutnya, tidak tepat dan tidak relevan. Hal ini karena penggantian anggota DPR merupakan hak partai politik, yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku.

    “Anggota dewan adalah perwakilan parpol. Mereka merupakan kader partai. Sebelum maju sebagai calon anggota legislatif (caleg), mereka harus menjadi anggota partai terlebih dahulu. Sebab, partai politiklah yang berhak mengusung caleg dalam pemilu. Tidak sembarang orang bisa maju sebagai caleg, status mereka harus jelas sebagai kader partai,” jelasnya.

    Karena itu, Gus Jazil menegaskan partai politik berhak melakukan PAW terhadap anggota DPR yang mereka usung. Jika ada persoalan dengan anggota dewan, partailah yang memiliki kewenangan untuk melakukan penggantian.

    “UU MD3 sudah mengatur secara jelas soal PAW. Selama ini, penggantian sudah sesuai dengan prosedur yang ada,” ungkapnya.

    Gus Jazil menambahkan, jika ada pihak yang menggugat pasal PAW, mereka sebenarnya ingin memangkas kewenangan partai politik terhadap anggotanya. Hal ini mengindikasikan mereka tidak ingin partai politik mengelola urusan internal mereka sendiri.

    “Kami berharap gugatan (uji materi PAW ke MK) itu ditolak. PAW merupakan kewenangan parpol, dan hal itu sudah sesuai dengan konstitusi kita,” pungkas Gus Jazil.