Author: Antaranews.com

  • Selasa, Jakarta diprediksi berawan sejak pagi hingga malam hari

    Selasa, Jakarta diprediksi berawan sejak pagi hingga malam hari

    Jakarta (ANTARA) –

    Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca pada hari Selasa di wilayah DKI Jakarta akan cerah berawan pada siang hingga malam hari.

     

    Pada Selasa pagi sebagian besar wilayah DKI Jakarta diprediksi akan berawan, kecuali Jakarta Selatan yang akan turun hujan. Untuk suhu rata-rata di pagi hari diperkirakan 27 hingga 30 derajat Celcius.

     

    Memasuki siang hari hampir seluruh wilayah Jakarta masih akan berawan, kecuali Jakarta Selatan dan Jakarta Timur yang akan turun hujan ringan. Untuk suhu rata-rata pada siang hari yaitu 26 hingga 30 derajat Celcius.

     

    Selanjutnya pada sore hari sebagian wilayah DKI Jakarta masih akan cerah berawan, kecuali Jakarta Pusat dan Kepulauan Seribu. Untuk suhu rata-rata pada sore hari yaitu 28 hingga 31 derajat Celcius.

    Kemudian untuk malam hari seluruh Jakarta akan cerah berawan, sementara untuk suhu rata-rata pada malam hari berkisar 25 hingga 27 derajat Celcius.

     

    Sementara itu, pada Rabu (25/9) dini hari seluruh wilayah Jakarta akan mengalami cerah, dengan suhu rata-rata 23 – 25 derajat Celcius.

     

    Baca juga: BMKG prakirakan hujan di sejumlah kota besar di Indonesia pada Senin
    Baca juga: Senin pagi, kualitas udara Jakarta tidak sehat bagi kelompok sensitif
     

     

    Pewarta: Ilham Kausar
    Editor: Azis Kurmala
    Copyright © ANTARA 2024

  • Presiden Prabowo luncurkan Gerakan Indonesia Menanam di Banyuasin Sumsel

    Presiden Prabowo luncurkan Gerakan Indonesia Menanam di Banyuasin Sumsel

    Rabu, 23 April 2025 16:53 WIB

    Presiden Prabowo Subianto (kanan) didampingi Inisiator Gerakan Indonesia Menanam (Gerina) Ustadz Adi Hidayat (ketiga kanan), Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman (kedua kanan), Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto (kedua kanan belakang), Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Perbankan Setiawan Ichlas (keempat kiri) meninjau kebun padi apung usai peluncuran Gerina di Desa Sungai Pinang, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Rabu (23/4/2025). Presiden meluncurkan Gerina yang menjadi langkah strategis menuju kemandirian pangan dan menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/nz

    Presiden Prabowo Subianto (tengah) didampingi Inisiator Gerakan Indonesia Menanam (Gerina) Ustadz Adi Hidayat (kelima kanan), Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (kelima kiri), Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman (keempat kiri), Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto (ketiga kiri), Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Perbankan Setiawan Ichlas (keempat kanan), Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru (ketiga kanan) dan tokoh agama menekan tombol saat peluncuran Gerina di Desa Sungai Pinang, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Rabu (23/4/2025). Presiden meluncurkan Gerina yang menjadi langkah strategis menuju kemandirian pangan dan menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/nz

    Presiden Prabowo Subianto (kedua kiri) berbincang dengan Inisiator Gerakan Indonesia Menanam (Gerina) Ustadz Adi Hidayat (kedua kanan), Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (kiri) dan Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Perbankan Setiawan Ichlas (kanan) saat peluncuran Gerina di Desa Sungai Pinang, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Rabu (23/4/2025). Presiden meluncurkan Gerina yang menjadi langkah strategis menuju kemandirian pangan dan menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/nz