Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Agus Sampaikan Permintaan ‘Khusus’ ke Keluarga Aji saat Sidang, Hakim Menegur: Jangan Di Sini Ya

Agus Sampaikan Permintaan ‘Khusus’ ke Keluarga Aji saat Sidang, Hakim Menegur: Jangan Di Sini Ya

TRIBUNJAKARTA.COM – Agus Salim hadir menjadi saksi di persidangan kasus penyiraman air keras yang menimpanya.

Dalam persidangan yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Senin, 25 November 2024 tersebut, Agus Salim dicecar sejumlah pertanyaan oleh hakim.

Setelah selesai memberikan kesaksian, Agus Salim lalu meminta izin kepada hakim ketua untuk menyampaikan permintaan.

“Yang mulia boleh saya minta satu permintaan,” ucap Agus Salim.

“Permintaan apa?” tanya hakim ketua.

Permintaan tersebut rupanya Agus Salim ditujukkan untuk keluarga Aji pelaku penyiraman air keras.

Agus Salim mengaku akibat peristiwa penyiraman air keras, membuat matanya buta dan tak lagi bisa bekerja.

Ia lantas meminta keluarga Aji nuntuk menanggung biaya hidupnya.

“Saya sudah tidak bisa kerja lagi, saya mohon dari pihak keluarga untuk membantu keringanan saya,” kata Agus Salim.

Hakim ketua lalu menegur Agus Salim, dan menyebut hal tersebut sebaiknya disampaikan di luar persidangan.

“Tadi kan sudah disampaikan, nanti di luar persidangan, jangan di sini,” katanya.

Agus Tak Ngaku Berkata Kasar

Agus Salim membantah menggucapkan kata-kata kasar kepada Aji.

Menurut Lintar, kliennya menyiram Agus dengan air keras karena tak terima dikatai secara kasar.

“Dalam dakwaan, ada kata-kata yang saya tidak bisa sampaikan di sini,” kata Lintar dikutip dari Cumicumi.com, Selasa (26/11/2024).

Menurut Lintar, perkataan itu merupakan intimidasi yang dilakukan Agus terhadap kliennya.

“Intinya kalau saya menilai, itu adalah bentuk intimidasi atasan kepada anak buah di tempat kerja. Apalagi Aji pada saat itu masih dalam proses training,” jelasnya.

Kata-kata tidak pantas itu, kata Lintas, yang akhirnya memicu Aji untuk menyiram air keras pada Agus.

“Mungkin kalau saya secara pribadi dipelakukan seperti itu juga saya akan melakukan perlawanan. Walaupun saya tidak seekstrem menyiram air keras, tapi menjaga martabat saya sebagai manusia,” beber dia.

Lintar  pun akhirnya membongkar kata-kata kasar yang disampaikan oleh Agus itu di persidangan dan di hadapan wartawan.

“Ada kata ta*, anj*ng, bang*at lu, gak becus, pulang sana. Ini bukan kata saya ya, di dokumen perkara,” kata Lintar.

Namun Agus membantah mengucapkan hal itu pada Aji.

“Enggak, Agus gak bilang gitu,” katanya di persidangan.

Agus hanya mengaku kalau dirinya sudah sangat emosi sehingga mengeluarkan kata-kata bangs*t.

“Karena dia emosi terus emosi terus, yaudah saya bilang ke dianya ‘lama-lama lu bangsat juga’,” kata Agus di ruang sidang.

Sementara itu, Agus saat podcast dengan Denny Sumargo pernah mengakui kalau dirinya disiram air keras karena tak bisa menjaga lisannya.

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya