Perbincangan panas tentang bagaimana OpenAI meraup untung kembali menemukan titik terang. Raksasa kecerdasan buatan (AI) tersebut akhirnya mengonfirmasi rumor yang sudah lama beredar, yaitu dengan cara memasang iklan di layanan mereka.
Mengutip TechCrunch, Minggu (18/1/2026), OpenAI menyatakan akan mulai menguji penayangan iklan untuk pengguna ChatGPT di Amerika Serikat (AS). Rencananya, uji coba iklan ini ditujukan untuk pengguna paket gratis dan ChatGPT Go.
Raksasa AI itu menyebut, kebijakan untuk memasang iklan adalah sebagai upaya menjaga akses gratis tetap tersedia. Tak hanya itu, rencana ini dapat menjadi sumber pendapatan baru dari pengguna yang belum siap berlangganan layanan berbayar.
Dalam keterangannya, OpenAI menjelaskan iklan akan ditampilkan di bagian bawah percakapan. Konten iklan akan disesuaikan dengan topik yang sedang dibahas pengguna. Meski begitu, perusahaan menegaskan pengalaman pengguna tetap prioritas. Mereka mengklaim, pengguna tetap memiliki kendali penuh atas iklan yang muncul
Pengguna bisa menutup iklan, melihat alasan mengapa iklan tertentu ditampilkan, hingga menonaktifkan personalisasi agar iklan tidak lagi ditargetkan berdasarkan percakapan.
Perusahaan juga memastikan, tidak akan menampilkan iklan kepada pengguna yang diyakini berusia di bawah 18 tahun.
OpenAI menegaskan, iklan hanya akan muncul untuk pengguna paket gratis dan ChatGPT Go. Sementara untuk pengguna Pro, Plus, Business, dan Enterprise dipastikan tidak akan melihat iklan apa pun.
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399810/original/068925400_1762009108-OPENAI.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)