Liputan6.com, Jakarta – Seorang pencuri babak belur dihajar massa setelah terjebak di jalan buntu saat berusaha kabur membawa motor hasil curian, Rabu (15/1/2026) malam.
Peristiwa itu terjadi di Jalan Haji Komarudin, Kelurahan Rajabasa Raya, Kecamatan Rajabasa. Pelaku ditangkap warga setelah aksinya kepergok dan dikejar ramai-ramai.
Pelaku awalnya membawa kabur sepeda motor milik korban bernama Satria. Rekan korban yang melihat motor tersebut langsung melakukan pengejaran. Saat melarikan diri, pelaku justru masuk ke jalan buntu dan berusaha berbalik arah.
“Pelaku sempat masuk jalan buntu, lalu memutar balik. Saat itulah ditabrak oleh rekan korban,” kata Andre, rekan korban, Kamis (15/1).
Pelaku yang terjatuh langsung ditangkap warga. Emosi massa memuncak hingga pelaku sempat menjadi bulan-bulanan. Sebelum akhirnya diamankan aparat kepolisian yang tiba di lokasi.
Sementara itu, satu rekan pelaku lainnya berhasil melarikan diri dan kini dalam pengejaran polisi.
Kapolsek Kedaton Kompol Budi Harto melalui Kanit Reskrim Polsek Kedaton, Ipda Sulthon, membenarkan peristiwa tersebut. Dia memastikan pelaku sudah diamankan dan ditahan di mapolsek.
“Pelaku sudah kita amankan dan saat ini berada di sel. Laporan polisi ditangani Polsek Kedaton,” ujar Ipda Sulthon saat dikonfirmasi.
Dari tangan pelaku, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat Street milik korban, alat kunci T, serta satu bilah senjata tajam.
“Barang bukti yang diamankan satu unit motor Honda Beat Street, satu set kunci T, dan satu bilah senjata tajam,” ungkapnya.
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5474439/original/025974600_1768477094-Maling_Motor_di_Bandar_Lampung_Tak_Berkutik_Dihajar_Massa.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)