Xiaomi Punya HP Lebih Tipis dari iPhone Air, Tapi Urung Diproduksi Massal

Xiaomi Punya HP Lebih Tipis dari iPhone Air, Tapi Urung Diproduksi Massal

Xiaomi dikabarkan tengah menyiapkan satu mode flagship baru untuk melengkapi lini Xiaomi 17 di pasar China. Setelah Xiaomi 17, Xiaomi 17 Pro, Xiaomi 17 Pro Max, dan Xiaomi 17 Ultra, perusahaan akan meluncurkan Xiaomi 17 Max.

Informasi ini pertama kali muncul lewat unggahan seorang blogger teknologi asal Tiongkok di Weibo, juga membocorkan perkiraan waktu peluncuran HP Android tersebut.

Dilansir GizmoChina, Selasa (13/1/2026), unggahan di Weibo menyebut sejumlah produsen smartphone akan merilis ponsel flagship terbaru mereka di China pada Maret hingga April mendatang.

Beberapa diantaranya, yaitu Vivo X300s dan Oppo Find X9s. Dalam periode yang sama, Xiaomi juga dikabarkan akan merilis smartphone flagship lainnya, yakni Xiaomi 17 Max.

Sumber sama juga mengungkap detail penting di kolom komentar unggahannya. Xiaomi 17 Max disebut tidak akan dibekali dengan layar sekunder pada bagian belakang. Absennya fitur ini diyakini menjadi pembeda paling jelas antara Xaiomi 17 Max dan Xiaomi 17 Pro Max.

Bocoran sebelumnya menyebut, Xiaomi 17 Max diperkirakan akan hadir dengan layar berukuran 6,8 inci atau 6,9 inci. Dari sisi performa, ponsel ini disebut akan ditenagai dengan chipset Snapdragon Elite Gen 5. Selain itu, Xiaomi diharapkan mampu membawa kamera telefoto periskop untuk menunjang kemapuan fotografi jarak jauh.

Hingga kini, Xiaomi belum memberikan konfirmasi resmi terkait keberadaan Xiaomi 17 Max. Spesifikasi lengkapnya juga masih dirahasiakan. Namun, Xiaomi 17 Max di perkirakan akan mewarisi sebagian fitur dan spesifikasi dari varian Xiaomi Pro Max.