Bus Hangus Terbakar di Tol Lampung, Terdengar Suara Ledakan dari Mesin

Bus Hangus Terbakar di Tol Lampung, Terdengar Suara Ledakan dari Mesin

Liputan6.com, Jakarta – Bus terbakar di ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter), tepatnya di KM 94+600 Jalur A, Rabu pagi (14/1/2026). Bus yang melaju dari arah Bakauheni menuju Terbanggi Besar tersebut hangus dilalap api, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Selatan, Rully Fikriansyah mengatakan, laporan kebakaran diterima pihaknya sekitar pukul 06.20 WIB dari petugas pengelola jalan tol.

“Kami menerima laporan pukul 06.20 WIB terkait kebakaran satu unit bus di Tol Bakter, tepatnya di KM 94+600 Jalur A, dari arah Bakauheni menuju Terbanggi Besar,” kata Rully, Rabu (14/1).

Usai menerima laporan, petugas Damkarmat Lampung Selatan langsung menuju lokasi kejadian. Dua unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan, dibantu satu unit kendaraan penyuplai air milik pengelola jalan tol.

“Penanganan dilakukan dengan mengerahkan dua unit damkar dan satu unit water supply dari HK ASTON guna mempercepat proses pemadaman,” tuturnya.

Rully memastikan seluruh penumpang bus berhasil dievakuasi sebelum api membesar. Tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Seluruh penumpang berhasil dievakuasi ke tempat yang aman. Tidak ada korban jiwa,” jelasnya.