Liputan6.com, Jakarta – Samsung berencana untuk meluncurkan Galaxy S26 series, termasuk Samsung Galaxy S26 Ultra, di gelaran Galaxy Unpacked di San Francisco, Amerika Serikat (AS). Kabarnya, perusahaan akan menggelar acara Unpacked 2026 pada 25 Februari.
Walau belum resmi meluncur, laporan terbaru dari Dealabs menyebut, Samsung berencana memasarkan seri flagship mereka pada 11 Maret 2026 di sejumlah negara Eropa.
Jika bocoran tersebut akurat, jadwal ini berjarak sekitar delapan minggu dari sekarang dan sangat berdekatan dengan Galaxy Unpacked berukutnya.
Mengutip XiaomiToday, Senin (12/1/2026), Dealabs akan mulai memasarkan Galaxy S26 series tersebut di Prancis pada 11 Maret mendatang.
Informasi ini menunjukkan bahwa peluncuran perangkat flagship terbaru Samsung tersebut kemungkinan dilakukan secara serentak di sejumlah negara Eropa.
Sumber terpisah menyebutkan, raksasa teknologi asal Korea Selatan ini juga tengah menyiapkan kampanye promosi besar sepanjang awal Maret. Strategi ini biasa dilakukan sebelum perangkat tersedia bebas di toko ritel atau kanal online.
Di sisi spesifikasi, dokumen sertifikasi dari database 3C China mengungkap detail baru untuk Galaxy S26 Ultra. Perangkat ini akan dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000mAh, lebih kecil dari rumor sebelumnya di 5.200mAh.
Perangkat ini juga mendukung pengisian data cepat kabel hingga 60W, di klaim mampu mengisi daya sekitar 75 persen dalam waktu 30 menit.
Selain pengisian kabel, Samsung juga disebut akan meningkatkan kemampuan pengisian daya nirkabel hingga 25W di seluruh seri Galaxy S26 nya. Sementara itu, Galaxy S26+ dikabarkan akan dibekali baterai 4.900mAh dengan dukungan fast charging 45W.
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5108025/original/095547100_1737705898-20250122_100644.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)