Brimob Polda Sulut Bikin Dapur Lapangan untuk Warga Terdampak Banjir Bandang Sitaro

Brimob Polda Sulut Bikin Dapur Lapangan untuk Warga Terdampak Banjir Bandang Sitaro

Personel Direktorat Samapta Polda Sulut bersama gabungan fungsi kepolisian lainnya membantu proses bantuan dan penanggulangan bencana banjir bandang yang terjadi di Kabupaten Kepulauan Sitaro.

“Sebanyak 56 personel Samapta kami turunkan beserta peralatan dan kendaraan SAR untuk membantu penanggulangan bencana di Sitaro,” ujar Direktur Samapta Polda Sulut Kombes Pol Moh Zamroni.

Sejak Selasa (6/1/2026) pagi, personel Ditsamapta Polda Sulut BKO Polres Sitaro berada di lokasi bencana banjir bandang di Bahu Sondang, Lingkungan IV.

“Samapta juga mengerahkan Tim K-9 SAR untuk mencari korban-korban yang hilang akibat bencana banjir bandang,” tuturnya.

Personel Ditsamapta Polda Sulut juga membantu masyarakat yang menggunakan roda 2 dan roda 4 yang ingin melewati jalan yang tergendang air akibat curah hujan yang tinggi.

“Kami berharap kerja keras dan kerja sama seluruh instansi terkait bersama masyarakat dapat segera memulihkan kondisi pascabencana di Sitaro,” ujarnya.