Vivo Y50s 5G dan Y50e 5G Resmi Meluncur, HP Menengah dengan Baterai Jumbo

Vivo Y50s 5G dan Y50e 5G Resmi Meluncur, HP Menengah dengan Baterai Jumbo

Liputan6.com, Jakarta – Vivo kembali memperluas lini smartphone kelas menengah, di mana perusahaan asal China ini resmi memperkenalkan dua model terbaru dari seri Y, yakni Vivo Y50s 5G dan Vivo Y50e 5G.

Kedua model HP baru Vivo menyasar pengguna segmen menengah dengan menawarkan daya tahan baterai yang besar, desain yang tahan lama, serta performa 5G untuk kebutuhan sehari-hari.

Spesifikasi Vivo Y50s 5G dan Y50e 5G

Dilansir GizmoChina, Rabu (7/1/2026), Y50s 5G dan Y50e 5G hadir dengan desain dan dimensi identik. Keduanya mengusung layar LCD datar 6,47 inci beresolusi HD+ (1600 x 720 piksel), rasio aspek 20:9, dan refresh rate hingga 90Hz.

Perusahaan asal China ini juga menekankan aspek ketahanan, di mana kedua HP sudah mengantongi sertifikasi IP64, berarti tahan terhadap debu dan percikan air. Dimensi bodinya tercatat 167,30 x 76,95 x 8,19 mm dengan bobot 204 gram.

Dari sisi dapur pacu, kedua ponsel ponsel ditenagai chipset Dimensity hingga 6300. Bedanya, Vivo Y50e 5G hadir dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB menggunakan eMMC 5.1, sedangkan Vivo Y50s 5G tersedia dalam varian 6GB + 256GB, 8GB + 256GB, dan 12GB + 256GB.

Kedua ponsel tersebut dibekali dengan baterai 6000mAh. Vivo Y50e mendukung fast charging 15W, sedangkan Vivo Y50s sudah mendukung pengisian cepat 44W.

Di sektor kamera, kedua smartphone ini mengusung kamera depan 5 MP dan kamera belakang 13 MP dengan fitur autofocus serta kemampuan perekaman video hingga 1080p.

Vivo Y50s 5G dan Y50e 5G langsung menjalankan OriginOS 5 berbasis Android 15. Fitur keamanan meliputi sensor sidik jari di sisi bodi serta pengenalan wajah. Fitur pendukung lainnya mencakup dual SIM, jaringan 5G, Wi-Fi, Bluetooth 5.4, GPS multi-sistem, USB Type-C, jack audio 3,5 mm, hingga infrared blaster yang memungkinkan ponsel digunakan sebagai remote kontrol.

Harga dan Ketersediaan

Di pasar China, Vivo Y50e 5G dengan konfigurasi 6GB+128GB dibanderol dengan harga 1.499 Yuan (setara dengan Rp3,5 jutaan). Sementara Vivo Y50s 5G dijual mulai dari 1.799 Yuan (setara dengan Rp4,3 jutaan) untuk versi 6GB+256GB, dengan opsi memori yang lebih tinggi seperti 8GB+256GB dan 12GB+256GB.

Kedua ponsel ini tersedia dalam beberapa pilihan warna, yakni Diamond, Sky Blue, dan Platinum serta sudah bisa dibeli melalui saluran resmi Vivo.