Cinta Segitiga Berujung Mutilasi, Jasad Korban Dibuang ke Hutan

Cinta Segitiga Berujung Mutilasi, Jasad Korban Dibuang ke Hutan

Liputan6.com, Jakarta – Seorang pria di Nias Utara, Sumatera Utara, berinisial WHM (27) nekat menghabisi tetangganya berinisial YH (23), lantaran dipicu api cemburu. Pelaku emosi saat korban tepergok menjalin cinta dengan sang istri.

Usai memutilasi, jasad korban dimasukkan ke karung lalu dibuang ke jurang di dalam hutan.

“Menuduh korban ini telah berselingkuh dengan istrinya. Dan pelaku ini merasa emosional, dan tidak terima oleh perbuatan korban, sehingga kemudian pelaku ini melakukan pembunuhan terhadap korban,” kata Kapolres Nias AKBP Agung. Dikutip dari Fokus Indosiar, Rabu (24/12/2025).

Polisi dan personel Basarnas Nias mengevakuasi jenazah korban dari dasar jurang dalam hutan di Desa Ombo Lata, Kabupaten Nias Utara.

Jenazah korban ditemukan dalam keadaan membusuk, terbungkus dalam karung. Sebelumnya, polisi dan warga melakukan pencarian kepada korban yang dilaporkan hilang sejak empat hari.

Kasus ini terungkap setelah tersangka menyerahkan diri ke polisi, Senin (22/12/2025).

Dari tangan tersangka, polisi menyita sebilah parang, ponsel serta senter. Akibat perbuatannya, tersangka terancam pidana maksimal 15 tahun penjara.