Galaxy Z TriFold Dukung DeX Mandiri dan Monitor PC Tanpa Kabel

Galaxy Z TriFold Dukung DeX Mandiri dan Monitor PC Tanpa Kabel

Samsung kembali mencuri perhatian dunia teknologi dengan peluncuran inovasi terbarunya, Samsung Galaxy Z TriFold. Perangkat ini menandai era baru dalam segmen ponsel lipat, menghadirkan pengalaman layar lipat tiga yang revolusioner. Ponsel ini menjanjikan perpaduan sempurna antara portabilitas ponsel pintar dan fungsionalitas tablet.

Galaxy Z TriFold resmi diumumkan sebagai smartphone pertama Samsung yang memiliki total tiga layar dan dua lipatan, bukan hanya satu. Terkait ketersediaan, HP ini dijadwalkan menyasar pasar Korea Selatan terlebih dahulu pada 12 Desember, kemudian akan diperluas ke pasar global lainnya.

“Melalui bertahun-tahun inovasi dalam bentuk faktor ponsel lipat, Galaxy Z TriFold menjawab salah satu tantangan terpanjang di industri mobile, menghadirkan keseimbangan sempurna antara portabilitas, performa premium, dan produktivitas dalam satu perangkat,” ujar CEO, Presiden dan Head of Device aXperience Division Samsung Electronics, TM Roh, dikutip dari laman resmi Samsung, Rabu (3/12/2025).

Dengan desain yang memukau serta spesifikasi canggih, Samsung Galaxy Z TriFold siap mendefinisikan ulang ekspektasi pengguna terhadap perangkat seluler. Inovasi ini diklaim mampu meningkatkan produktivitas dan pengalaman menonton yang belum pernah ada sebelumnya.