Selain itu, aplikasi Meta AI juga menyediakan fitur Discover Feed, tempat pengguna berbagi dan menjelajahi cara orang lain menggunakan AI.
Pengguna dapat melihat berbagai prompt yang dibagikan oleh pengguna lain, bahkan memodifikasinya untuk penggunaan pribadi.
Kendati demikian, Meta memastikan pengguna tetap memiliki kendali penuh atas data mereka. Jadi, tidak ada yang dibagikan ke feed kecuali pengguna memilih untuk mengunggahnya.
Meta AI juga dirancang mempelajari preferensi dan kebiasaan pengguna. Pengguna dapat meminta Meta AI mengingat hal-hal tertentu tentang diri mereka, seperti hobi atau minat, sehingga dapat memberikan jawaban lebih relevan.
Integrasi dengan Facebook dan Instagram melalui Accounts Center juga memungkinkan Meta AI mengakses informasi profil pengguna dan konten yang disukai agar bisa memberikan pengalaman yang lebih personal.
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5204249/original/064675800_1745995511-Meta_AI_Aplikasi.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)