Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Rental iPhone di Semarang Meningkat Saat Ramadan, Mayoritas Penyewa Adalah Perempuan – Halaman all – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Rental iPhone di Semarang Meningkat Saat Ramadan, Mayoritas Penyewa Adalah Perempuan – Halaman all

Rental iPhone di Semarang Meningkat Saat Ramadan, Mayoritas Penyewa Adalah Perempuan – Halaman all

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG –  Bulan Ramadan membawa berkah kepada rental atau persewaan iPhone di Semarang, Jawa Tengah.

Bahkan ada yang melakukan memesan (booking) hingga 5 April 2025 atau saat setelah Lebaran.

Jika biasanya jam-jam ramai penyewaan iPhone saat bulan puasa ini pada saat sore hari menjelang waktu berbuka puasa, namun mendekati Lebaran sejumlah tanggal setelah perayaan hari kemenangan juga sudah dipesan.

Jika hari biasa selama sebulan sekira 20 unit yang keluar, namun saat Ramadan bisa sampai dua kali lipat unit yang keluar.

Hal itu dikatakan oleh Pegawai Persewaan iPhone Nusantara, Ahmad Muzali.

Dia menjelaskan, ada 10 unit yang tersedia dan jumlah penyewa lebih ramai saat bulan puasa saat sore hari mendekati jam berbuka.

“Kebanyakan yang sewa itu anak muda kalau saat bulan Ramadan, karena event-event seperti bukber banyak.”

“Jadi banyak yang sewa.”

“Sempat semua unit keluar semua,” ujarnya di Persewaan iPhone Nusantara Jalan Jolotundo 1 RT 03 RW 02 Siwalan, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang, Minggu (30/3/2025).

Dia mengatakan, saat Ramadan ini untuk rata-rata usia penyewa iPhone adalah kalangan Gen Z, yakni usia 17 hingga 22 tahun yang didominasi perempuan.

Penyewa melakukan sewa perjam, juga ada yang harian untuk kebutuhannya.

Untuk persewaan iPhone tergantung tipenya, tentu untuk harga iPhone keluaran terbaru lebih mahal dibanding lainnya.

Untuk harga berkisar belasan ribu rupiah hingga Rp 20 ribu perjam.

Dalam paket penyewaan terdapat unit, softcase, charger, dan pouch.

Untuk melakukan penyewaan biasanya menggunakan ijazah, akte, KTP, atau KK sebagai jaminan.

“Mendekati Lebaran sampai 5 April 2025 ada yang booking sudah 5 sampai 6unit.”

“Ada yang booking sampai berhari-hari juga.”

“Ada yang 2 atau 3 hari.”

“Kebanyakan ambilnya pada 31 Maret 2025,” jelasnya. 

Selain Lebaran, hari libur juga banyak yang melakukan persewaan iPhone.

Namun tetap profit cuan lebih tinggi saat bulan Ramadan.

Sedangkan hari biasa, iPhone disewa oleh para pekerja seperti fotografer wedding atau wisuda.

Selain itu juga pelaku UMKM yang ingin membuat foto katalog pada produknya. (*)

Penulis: Rezanda Akbar D

Merangkum Semua Peristiwa