HUAWEI Mate X6 Ramping dan Tangguh dengan Kamera Terdepan di Industri, Atasi Tantangan Layar Lipat – Page 3

HUAWEI Mate X6 Ramping dan Tangguh dengan Kamera Terdepan di Industri, Atasi Tantangan Layar Lipat – Page 3

Kalau satu smartphone saja sudah bikin khawatir bakal rusak, apalagi ponsel lipat, rasa was-wasnya bisa dua kali lipat!

Untuk mengatasi hal ini, layar eksternal HUAWEI Mate X6 kini diperkuat dengan Kunlun Glass Generasi Kedua dari Huawei. Kaca ini punya struktur jaringan yang lebih solid, sehingga risiko layar retak atau berubah bentuk akibat tekanan dari luar bisa berkurang drastis.

Bukan cuma itu, ketahanan terhadap jatuh juga ditingkatkan secara signifikan, sekarang 25 kali lebih kuat! Jadi, ponsel ini lebih siap menghadapi insiden jatuh yang mungkin terjadi dalam penggunaan sehari-hari.