Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Ikut Blusukan Temani Pramono di Kapuk, Anies Baswedan Jadi Sasaran Warga Salaman dan Minta Foto

Ikut Blusukan Temani Pramono di Kapuk, Anies Baswedan Jadi Sasaran Warga Salaman dan Minta Foto

Laporan Wartawan TribunJakarta.com Elga Hikari Putra

TRIBUNJAKARTA.COM – Sepanjang Jalan Kapuk Dalam atau yang berada di belakang kantor Kelurahan Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat mendadak penuh warga pada Jumat (22/11/2024) siang.

Mereka tak menyangka tempat tinggalnya didatangi oleh Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang tengah menemani Cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung blusukan di wilayah tersebut.

Ini adalah kali pertama bagi Anies ikut blusukan bersama Pramono. Sebab, pada Kamis (21/11/2024), Anies baru sekadar menghadiri apel siaga dari relawan Warga Kawal TPS yang memberikan dukungan kepada Pramono-Rano Karno.

Menyusuri jalan yang berada di pinggiran kali dan permukiman padat penduduk, langkah Anies dan Pramono banyak terhenti karena dicegat warga yang ingin bersalaman dengannya. 

“Seneng banget akhirnya bisa ketemu Pak Anies. Tadi salaman juga sama Pak Anies dan Pak Pram yang cagub, beliau nanya kabar,” kata Maryati (70) warga RT 03 RW 03, Kapuk usai bersalaman dengan Anies dan Pramono.

Tak hanya para orang tua, banyak juga warga yang masih muda ikut berebut bersalaman dengan Anies dan Pramono. 

Bagi para warga muda ini, tentu mereka juga sambil merekam melalui ponselnya dan meminta foto bareng bersama mantan dan Calon Gubernur di Jakarta.

Sebagian warga yang ada di sana memang semuanya mengenali sosok Anies namun tak semua kenal dengan Pramono.

“Saya tahunya Anies-nya aja, yang calon gubernurnya lupa namanya tapi mukanya mah tahu,” kata Wati yang juga turut bersalaman dengan Anies.

lihat foto
Adu Kuat Ridwan Kamil dan Pramono Anung, 3 Presiden dan 1 Ibu Negara Turun Gunung di Pilkada Jakarta

Dalam blusukannya, Anies dan Pramono sempat pula berbincang berdua di atas jembatan yang berada di permukiman itu.

Lebih dari dua menit keduanya berbincang serius di atas jembatan sambil sesekali memandang ke arah kali yang airnya keruh.

Setelah blusukan, Anies bersama Pram kemudian berkampanye di salah satu lahan kosong yang ada di wilayah tersebut.

Tiga Pesan Anies untuk Anak Abah

Saat menghadiri apel siaga relawan Warga Kawal TPS pada Kamis kemarin, Anies menitipkan tiga pesan untuk para pendukungnya alias anak abah yang tergabung dalam relawan Warga Kawal TPS.

“Pertama ajak tetangga, keluarga, untuk mencoblos pada tanggal 27 November besok. Yang kedua pastikan monitoring pengawasan agar pilkada besok itu bersih dari segala jenis intervensi-intervensi.

Yang ketiga adalah memastikan proses pencoblosan di hari H-nya itu berlangsung dengan jurdil,” kata Anies kepada wartawan usai apel siaga di Lapangan Blok S, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024). 

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya