TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO– Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri Profesor Kiai Haji Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto memperkuat jangkauan internasional dalam rangka mewujudkan visinya. Kerjasama internasional telah dilakukan dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia.
Wakil Dekan I FEBI UIN Saizu Purwokerto, Dr Akhmad Faozan menyebutkan, salah satu langkah nyata demi mewujudkan visinya, adalah menjalin kemitraan strategis dengan UiTM Malaysia. Ini merupakan universitas terbesar di Malaysia yang dikenal unggul dalam penelitian dan publikasi ilmiah.
Sebagai bagian dari kunjungan kerjasama ini, FEBI UIN Saizu berpartisipasi dalam konferensi internasional bertema “Reenforcing Halal Industry for Heightened Performance.”
Dalam forum bergengsi ini, empat dosen FEBI tampil sebagai presenter, antara lain Dr Akhmad Faozan, Dr Chandra Warsito, Dr Yoiz Shofwa Safrani dan Dewi Laela Hilyatin.
Sementara itu, Tri Mulatsih Pudjileksani turut berkontribusi sebagai peserta aktif. Forum ini menjadi ajang FEBI untuk menunjukkan kapasitas akademik dan berbagi wawasan terkait pengembangan industri halal, salah satu sektor strategis yang terus berkembang di era globalisasi.
Penandatanganan Memorandum of Agreement (MOA)
Agenda penting lainnya dalam kunjungan ini adalah penandatanganan Memorandum of Agreement (MOA) antara FEBI UIN Saizu dan UiTM Malaysia. MOA ini mencakup beberapa poin kerjasama strategis, seperti kolaborasi penelitian dan publikasi ilmiah.
Selain itu, pertukaran pengetahuan dalam bidang ekonomi dan bisnis Islam, serta pengembangan program bersama yang mendukung kemajuan industri halal di kawasan Asia Tenggara. Kegiatan ini juga disertai sharing discussion untuk memperkuat kesepahaman tentang potensi kerjasama jangka panjang.
Kerjasama strategis ini merupakan langkah signifikan dalam memperkenalkan FEBI UIN Saizu kepada masyarakat internasional, terutama di kawasan Asia Tenggara. Dengan menggandeng UiTM Malaysia, FEBI semakin optimis dalam mencapai visinya sebagai pusat keunggulan ilmu ekonomi dan bisnis Islam.
Wakil Dekan III FEBI UIN Saizu Purwokerto, Dr Chandra Warsito menyatakan, kolaborasi ini adalah tonggak penting untuk memperluas jangkauan akademik FEBI. “Kami ingin berkontribusi secara nyata dalam pengembangan ilmu dan industri halal di Asia Tenggara, sekaligus meningkatkan mutu penelitian dan publikasi ilmiah di UIN Saizu,” ujarnya.
Kerjasama antara FEBI UIN Saizu dan UiTM Malaysia diharapkan memberikan dampak signifikan bagi kedua institusi, khususnya dalam pengembangan kapasitas dosen dan mahasiswa. Kemudian, meningkatkan relevansi penelitian di bidang ekonomi dan bisnis Islam.
Selain itu, mendukung pengembangan industri halal sebagai sektor strategis di Asia Tenggara. Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen FEBI UIN Saizu untuk terus maju sebagai institusi pendidikan yang unggul dan berkontribusi di tingkat internasional.
Dengan langkah-langkah progresif seperti ini, FEBI semakin dekat dengan visinya untuk menjadi pusat keunggulan di Asia Tenggara.