Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Tangani Masalah Stunting, Benyamin Gagas Program Makanan Tambahan di Tangsel Megapolitan 1 November 2024

Tangani Masalah Stunting, Benyamin Gagas Program Makanan Tambahan di Tangsel
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        1 November 2024

Tangani Masalah Stunting, Benyamin Gagas Program Makanan Tambahan di Tangsel
Penulis
TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com
– Pasangan calon wali kota Tangerang Selatan (Tangsel)
Benyamin Davnie
menggagas
program makanan tambahan gratis
dalam kampanyenya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Program makanan tambahan gratis
tersebut tertuang dalam visi dan misi Benyamin dan pasangannya,
Pilar Saga Ichsan
, yang diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangsel.
“Ya, kami akan sasarkan kepada masyarakat agar mendapatkan makanan bergizi, supaya pertumbuhannya sesuai dengan harapan,” ujar Benyamin saat dikonfirmasi
Kompas.com
, Jumat (1/11/2024).
Program makanan tambahan gratis ini ditujukan kepada balita, ibu hamil, dan lansia. Salah satu tujuannya adalah untuk mengatasi masalah stunting di wilayah Tangerang Selatan.
Dengan demikian, pemberian makanan gratis akan dilakukan di pos gizi yang berdekatan dengan posyandu di setiap wilayah di Tangsel.
“Nah, di sana akan kita berikan makanan-makanan bergizi bagi anak-anak balita, lansia, dan ibu-ibu hamil. Tiga kelompok ini yang akan kita sasar,” kata Benyamin.
Hanya saja, Benyamin belum merinci menu makanan tambahan gratis dari program yang akan dijalankan.
Namun, ia menegaskan bahwa pemberian makanan tambahan gratis itu akan dilakukan dua kali dalam sepekan.
“Nanti kalau ada permintaan dan anggaran mencukupi, tidak mustahil seminggu tiga kali. Tapi kita sasarkan seminggu dua kali dulu,” ucap Benyamin.
Sebagai informasi, Benyamin-Pilar diusung oleh koalisi besar yang meliputi Golkar, PDI-P, Gerindra, Demokrat, PAN, Nasdem, PSI, PPP, PKB, PBB, PKN, Gelora, Hanura, Ummat, Buruh, dan Perindo.
Pada Pilkada 2024 ini, Benyamin dan Pilar akan bersaing dengan pasangan Ruhama dan Shinta yang didukung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.