PIKIRAN RAKYAT – Kartu ATM BCA adalah alat transaksi penting yang mempermudah berbagai keperluan finansial, mulai dari tarik tunai, transfer, hingga pembayaran. Namun, ada kalanya kartu perlu diganti, baik karena hilang, rusak, kedaluwarsa, atau ingin beralih ke jenis kartu yang lebih sesuai dengan kebutuhan.
Sebelum kamu memutuskan untuk mengganti kartu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, seperti syarat yang harus dipenuhi, biaya penggantian, serta metode penggantian yang bisa dilakukan. Bagi kamu yang ingin mengganti kartu ATM BCA, bank telah menetapkan beberapa syarat yang harus dipenuhi.
Umumnya, kamu perlu membawa kartu identitas asli, buku tabungan (jika ada), serta biaya administrasi sesuai dengan jenis kartu yang akan dibuat. Jika kartu lama masih ada, sebaiknya dibawa saat penggantian. Selain itu, penggantian kartu juga bisa dilakukan karena masa berlaku kartu habis (expired), dengan biaya yang biasanya bervariasi tergantung jenis kartu yang digunakan.
Lalu, apakah bisa mengganti kartu ATM BCA secara online? Saat ini, BCA menyediakan opsi penggantian kartu tanpa harus datang langsung ke bank, yaitu melalui aplikasi BCA Mobile atau CS Digital yang tersebar di berbagai lokasi. Berikut Pikiran-Rakyat.com jelaskan cara mengganti kartu ATM BCA dengan lengkap.
Cara Ganti Kartu ATM BCA Lewat BCA Mobile
Untuk melakukan penggantian kartu debit melalui aplikasi BCA Mobile, ikuti langkah-langkah berikut:
Masuk ke menu Akun Saya, lalu pilih opsi Ganti Kartu. Pilih jenis kartu yang diinginkan dan isi informasi yang diperlukan secara lengkap. Masukkan alamat tujuan untuk pengiriman kartu baru. Periksa kembali data yang telah diinput, lalu beri tanda centang pada pernyataan konfirmasi. Setujui syarat dan ketentuan penggantian kartu, setelah itu kotak centang akan berubah warna menjadi biru. Klik Lanjut untuk melanjutkan proses. Masukkan PIN m-BCA untuk menyelesaikan pengajuan. Setelah itu, kartu debit baru akan segera dikirimkan ke alamat yang terdaftar.
Setelah kartu debit diterima, kamu perlu melakukan aktivasi agar kartu bisa digunakan untuk transaksi. Berikut langkah-langkahnya:
Masuk ke menu Akun Saya, kemudian pilih Aktivasi Kartu Baru. Masukkan 16 digit nomor kartu ATM, lalu klik Aktivasi Sekarang. Buat PIN baru untuk kartu debit, lalu konfirmasi dengan memasukkan ulang PIN yang sama. Masukkan PIN m-BCA untuk menyelesaikan aktivasi.
Jika proses berhasil, kartu debit bisa langsung digunakan untuk transaksi.
Cara Ganti Kartu ATM BCA Lewat CS Digital
Jika ingin mengganti kartu debit BCA dengan cara yang praktis, kamu bisa menggunakan mesin CS Digital BCA. Berikut langkah-langkahnya:
Datangi mesin CS Digital BCA yang tersedia di lokasi tertentu. Pilih menu “Kartu”, lalu klik opsi “Ganti Kartu”. Ikuti instruksi yang muncul di layar untuk menyelesaikan proses penggantian. Tunggu hingga kartu debit baru keluar dari mesin.
Ganti kartu ATM BCA lewat CS Digital.
Kartu yang dikeluarkan sudah dalam kondisi aktif, sehingga bisa langsung digunakan untuk transaksi.
Cara Ganti Kartu ATM BCA di Kantor Cabang
Jika kamu tidak ingin mengganti kartu ATM BCA secara online, kamu bisa mendatangi kantor cabang terdekat. Untuk menggantinya, kamu tinggal meminta nomor antrian di CS. Nanti CS akan melayanimu dan melakukan penggantian kartu ATM.
Ganti Kartu ATM BCA Syaratnya Apa?
Secara umum, syarat untuk ganti kartu ATM BCA adalah:
Kartu ATM lama yang akan diganti Buku tabungan KTP asli
Akan tetapi jika kamu berencana untuk menggantinya lewat BCA Mobile, terdapat beberapa catatan yang perlu diketahui, yakni:
Nasabah dapat mengganti kartu debit dengan varian GPN, Mastercard, atau BCA Dollar, serta memilih tipe kartu seperti Blue, Gold, Platinum, atau Xpresi. Namun, penggantian ke tipe Platinum hanya diperbolehkan bagi pemegang kartu debit lama dengan jenis yang sama. Tampilan kartu baru yang diterima bisa berbeda tergantung ketersediaan desain pada saat pencetakan. Setiap penggantian kartu dikenakan biaya pengiriman sebesar Rp20.000,- / USD 1 / SGD 2 per kartu. Kartu debit baru akan dikirimkan ke alamat yang telah didaftarkan oleh nasabah. Estimasi waktu pengiriman adalah 3 hari kerja untuk wilayah Jabodetabek dan 5 hari kerja untuk wilayah di luar Jabodetabek. Demi keamanan, kartu yang dikirim dalam kondisi nonaktif. Nasabah wajib mengaktifkannya melalui ATM BCA dalam jangka waktu maksimal 60 hari sejak pengajuan agar kartu bisa digunakan untuk transaksi.
Demikian informasi soal penggantian kartu ATM BCA, semoga bermanfaat.***
Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News