10 Nanang "Gimbal", Pembunuh Sandy Permana Ditangkap Polisi Megapolitan

10
                    
                        Nanang "Gimbal", Pembunuh Sandy Permana Ditangkap Polisi
                        Megapolitan

Nanang “Gimbal”, Pembunuh Sandy Permana Ditangkap Polisi
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com –
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kompol Onkoseno mengatakan, polisi telah menangkap pembunuh artis
Sandy Permana
. Pelakunya bernama Nanang Irawan atau dikenal dengan julukan “Gimbal”.
“Iya (sudah ditangkap),” ujar Onkoseno saat dikonfirmasi, Rabu (15/1/2025).
Kendati demikian, Onkoseno belum menyampaikan lebih lanjut terkait penangkapan ini.
“(Pelaku) dalam perjalanan ke Polda. (Ditangkap bersama) gabungan Resmob Polda Metro Jaya,” kata Onkoseno.
Diberitakan sebelumnya, Sandy ditemukan bersimbah darah di Jalan Cibarusah, Cibarusah, Kabupaten Bekas, Minggu (12/1/2025) pagi.
Sandy menderita luka tusuk akibat senjata tajam pada bagian leher, dana, dan perut.
Saat pertama kali ditemukan oleh tetangga, Sandy masih bernapas. Pemeran serial
Mak Lampir
itu sempat pingsan lalu dilarikan ke rumah sakit.
Hanya saja, nyawa Sandy tidak tertolong ketika dalam perjalanan ke rumah sakit.
Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.