Saat Jokowi Menikmati Denyut Kehidupan Kawasan Malioboro

16 October 2022, 14:18

JAKARTA, KOMPAS.com – Presiden Joko Widodo meluangkan waktu untuk menikmati kehidupan di kawasan Malioboro, Yogyakarta, Sabtu (15/10/2022) malam. Jokowi mendatangi Malioboro dengan pengawalan minimal dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Di sana dia menyapa sejumlah wisatawan. Jokowi menyempatkan diri mendengarkan alunan musik yang dimainkan sekelompok seniman jalanan dan beberapa kali berinteraksi dengan pedagang asongan. Baca juga: Saat Jokowi dan Teman Kuliah Tertawakan Isu Ijazah Palsu “Saya menikmati denyut kehidupan masyarakat malam hari di Yogyakarta, semalam. Di Malioboro, saya bertemu warga, wisatawan, para pedagang asongan, dan tak lupa mendengar nyanyian dari seniman musik jalanan,” ucap Presiden dalam akun instagram @jokowi, Minggu (16/10/2022). Masyarakat sangat antusias ketika melihat Presiden berada di kawasan Mailoboro. Bahkan, tidak sedikit dari mereka yang meminta foto bersama dengan Jokowi. Baca juga: Presiden Jokowi Tinjau Pura Mangkunegaran Solo, Ini Kata Gibran Tidak hanya menyapa, Jokowi yang mengenakan kaos putih lengan panjang juga menyerahkan bantuan kepada pedagang asongan dan pedagang kaki lima yang berada di kawasan Malioboro. Usai menyerahkan bantuan dan menyapa masyarakat, Jokowi pun kembali ke Istana Kepresidenan Yogyakarta untuk bermalam dan melanjutkan kegiatan keesokan harinya.
-. – “-“, -. –

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi