Kala Mega Beri Jokowi Foto Deklarasi Capres Ganjar di Rakernas PDIP

6 June 2023, 23:32

Jakarta, CNN Indonesia — Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menunjukkan sejumlah gestur menonjol di momen pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PDIP, Selasa (6/6).
Gestur menonjol itu ditunjukkan Mega bersama dua kader penting partainya, Presiden Joko Widodo dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Dari beberapa momen itu, Megawati sempat memberikan foto kepada Jokowi saat ia resmi mengumumkan Ganjar sebagai kader yang diusung di Pilpres pada 21 April lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Foto itu dibungkus dalam bingkai besar bergambar Megawati, Jokowi, Ganjar, Puan Maharani, dan Prananda Prabowo. Foto itu diambil sesaat setelah Ganjar resmi diumumkan sebagai bakal capres partai banteng di Istana Batu Tulis, Kota Bogor.
Dalam foto itu, mereka tampak kompak mengacungkan salam metal. Istilah itu merupakan akronim dari menang total, sebagai ambisi PDIP untuk meraih hatrick di Pilpres 2024.
Salam metal juga merujuk pada nomor urut tiga yang akan digunakan PDIP di Pemilu 2024. Beberapa politikus PDIP, termasuk Ganjar pernah menunjukkan salam tersebut. Selain dia, ada pula Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo yang menunjukkan salam metal saat memenuhi panggilan partainya di Jakarta.
Pemberian bingkai oleh Megawati kepada Jokowi merupakan salah satu gestur yang ditunjukkan Mega dengan dua kadernya itu.

Dalam momen lain, Megawati juga menunjukkannya saat ia duduk diapit Jokowi dan Ganjar. Keduanya mengapit Ketua Umum PDIP, itu di barisan paling depan saat pembukaan Rakernas.
Ganjar sebagai bakal capres partai banteng, berada di samping kiri Megawati, disusul putra Mega, Prananda Prabowo, Sekjen Hasto Kristiyanto, dan Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Partai Komaruddin Watubun.
Sementara, Jokowi berada di samping kanan Megawati, disusul putri Megawati, Puan Maharani, Menseskab Pramono Anung, dan Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey.
Karena itu, sejumlah politikus PDIP menepis kabar Jokowi mendukung Prabowo di Pilpres. Ketua DPP PDIP, Nusyirwan Soejono menegaskan Jokowi bakal penuh mendukung Ganjar.
Sebaliknya, kata Nusyirwan, kabar dukungan Jokowi kepada Ketua Umum Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sebagai calon presiden hanya persepsi. Dia menerangkan kehadiran Jokowi di Rakernas III PDIP secara otomatis menepis isu dukungan Jokowi ke Prabowo. Menurut dia, Jokowi juga telah menyampaikan dukungan itu secara lisan.

“Wajar saja kalau Pak Jokowi memberikan dukungan penuh karena beliau juga kader PDIP. Dukungan kepada Pak Prabowo itu kan hanya persepsi,” ucap Nusyirwan kepada CNNIndonesia.com di sela-sela Rakernas PDIP, Jakarta Selatan, Selasa (6/6).
Ketua DPP PDIP Bidang Pemuda Eriko Sotarduga mempertegas kedekatan antara ketua umumnya dalam momen lain. Momen itu terjadi saat Jokowi menggandeng Mega dari panggung utama Rakernas.
Momen itu, kata Eriko, menunjukkan Jokowi mendukung penuh arah politik Megawati dan pencalonan Ganjar di Pilpres.
“Dan terlihat betul mendukung Ibu dan Pak Ganjar seperti itu tadi,” kata dia, Selasa (6/6).
Jokowi bersama Megawati memberi arahan pada pembukaan Rakernas III PDIP. Keduanya memberi arahan strategis terkait pemenangan Pemilu dan Pilpres 2024. (thr/sfr)