Intip 6 Manfaat Spirulina bagi Kesehatan Tubuh, Meredakan Gejala Alergi hingga Kurangi Risiko Kanker

5 June 2023, 7:58

SUARAMERDEKA.COMĀ – Spirulina merupakan tanaman ganggang berwarna hijau-kebiruan yang hidup di air laut dan air tawar. Kini, spirulina dikenal sebagai salah satu tanaman yang dapat dijadikan sebagai suplemen herbal karena bisa diproses menjadi tablet, bubuk, atau minuman. Selain sebagai suplemen, spirulina juga diolah menjadi masker wajah hingga coffee latte. Baca Juga: Awal Pekan, Cek Update Terbaru Harga Emas Pegadaian, Senin 5 Juni 2023: Stagnan untuk Semua Jenis dan Ukuran
Spirulina mengandung berbagai vitamin, mineral, dan antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh. Berbagai nutrisi yang terkandung dalam spirulina antara lain, protein, lemak, karbohidrat, kalsium, magnesium, kalium, fosfor, vitamin C, dan zat besi.

Selain itu, spirulina juga mengandung zat yang memiliki sifat antibakteri, antivirus, antiradang, dan antikanker. Baca Juga: Hasil Liga Italia: Kalahkan Udinese 1-0, Juventus Segel Tiket ke UEFA Conference League Karena kandungan nutrisi dan protein yang tinggi itu, spirulina sering disebut sebagai superfood. Spirulina dipercaya memiliki berbagai manfaat, seperti meningkatkan sistem imun, menjaga kesehatan jantung, hingga meredakan gejala alergi. Dikutip dari berbagai sumber, berikut berbagai manfaat spirulina bagi kesehatan. Baca Juga: Inilah Cara Pembelian Tiket FIFA Matchday Indonesia vs Argentina, Lengkap dengan Jadwal dan Harga Termurah 1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh Spirulina mengandung beberapa jenis antioksidan serta mineral dan vitamin yang berperan penting dalam menjaga daya tahan tubuh. Di antaranya, magnesium, zinc, zat besi, vitamin B6, vitamin C, dan vitamin E. Beberapa riset menunjukkan bahwa spirulina dapat mendukung produksi dan kinerja sel darah putih serta membantu produksi antibodi. Hal ini membuat tubuh akan lebih kuat melawan virus, bakteri, jamur, dan parasit penyebab infeksi. Selain itu, beberapa peneliti telah membuktikan bahwa spirulina platensis dapat bermanfaat sebagai agen antiviral yang efektif. Ini dikarenakan spirulina mengandung polisakarida, sehingga spirulina mampu menaikkan aktivasi sel makrofag dan produksi sitokin serta menstimulasi antibodi. Selain itu, spirulina efektif untuk meningkatkan respon imun, terutama pada penderita HIV. Baca Juga: Geger Geden Tawuran Massa Merebak di Sejumlah Lokasi di Jogja Minggu Sore, Ini Sebabnya 2. Menurunkan tekanan darah tinggi Sebuah riset menunjukkan bahwa spirulina dapat meningkatkan produksi nitrit oksida yang membuat pembuluh darah melebar dan lebih rileks. Hal ini membuat tekanan darah pun menjadi lebih stabil. Selain itu, spirulina juga diketahui mengandung kalium, yaitu mineral yang berperan penting dalam menurunkan dan menjaga tekanan darah tetap stabil. 3. Menjaga kesehatan jantung Spirulina dipercaya dapat menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko terjadinya penyakit kardiovaskular, termasuk penyakit jantung. Ini dikarenakan spirulina mampu menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol jahat (LDL), sekaligus meningkatkan kolesterol baik (HDL) dalam tubuh. Selain efek menurunkan kolesterol, spirulina juga merupakan anti radang, dan dapat menangkal radikal bebas. Baca Juga: Karir dan Keuangan Zodiak Pisces, Aquarius, Aries, Capricorn, Selasa 6 Juni 2023: Siap Sukses, Ikut Suara Hati 4. Mengurangi risiko terjadinya penyakit kanker Spirulina juga dipercaya dapat mengurangi risiko penyakit kanker. Kandungan zat antioksidan yang cukup tinggi dalam spirulina diketahui dapat mencegah kerusakan sel-sel tubuh akibat paparan radikal bebas. Zat antioksidan itu juga dapat mencegah pertumbuhan sel-sel kanker. Suatu penelitian yang dilakukan pada hewan, menunjukkan bahwa spirulina dapat menurunkan kemunculan kanker dan tumor. Kemudian, diyakini berpotensi mengatasi kanker mulut. Baca Juga: Bawaslu Libatkan Kelompok Seni dan Budaya di Kabupaten Semarang Awasi Pemilu 2024, Ternyata Sebelumnya… 5. Meredakan gejala alergi Sebuah penelitian menyebutkan bahwa spirulina dapat meredakan gejala alergi. Alergi ini berupa kulit gatal dan bentol-bentol, bersin, hidung gatal, serta hidung tersumbat. Hal ini karena spirulina memiliki zat yang bersifat antiradang. Sayangnya, efektivitas spirulina sebagai obat untuk meredakan gejala alergi ini masih perlu diteliti. Selain itu, sebagian penderita alergi kemungkinan memiliki alergi terhadap spirulina, sehingga tidak cocok menggunakan suplemen tersebut. Baca Juga: Stadion Manahan Solo Akan Digunakan Untuk Kualifikasi Piala AFC U-23, Ini Harapan Erick Thohir 6. Menjaga kesehatan saluran pencernaan Spirulina dinilai baik dalam menjaga kesehatan saluran pencernaan. Berdasarkan sebuah studi, spirulina memiliki efek prebiotik yang dapat mendukung kinerja dan jumlah bakteri baik di dalam saluran pencernaan. Selain itu, spirulina juga dapat meningkatkan kerja sistem pencernaan, sehingga beragam nutrisi dari makanan dan minuman dapat diserap dengan baik. Namun, berbagai manfaat spirulina tersebut masih perlu diteliti lebih lanjut terkait efektivitas dan keamanannya bagi tubuh. Sebelum mengonsumsi produk spirulina, sebaiknya anda memastikan produk tersebut telah terdaftar di BPOM RI.***