Hasil Piala Dunia: Messi & Alvarez Moncer, Argentina Hajar Kroasia & ke Final!

14 December 2022, 3:55

Lionel Messi berseragam Timnas Argentina di Piala Dunia 2022. Foto: kumparanGol Albiceleste dicetak oleh Lionel Messi di menit 34 dan Julian Alvarez di menit 39 dan 69. Gol kedua Alvarez tercipta berkat assist dari Messi. Argentina akan menanti pemenang antara Prancis dan Maroko untuk lawan di laga final.Starting XI Argentina vs Kroasia di Piala DuniaArgentina: Emiliano Martinez, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Nahuel Molina, Nicolas Tagliafico, Leandro Paredes, Rodrigo De Paul, Alexis Mac Allister, Enzo Fernandez, Julian Alvarez, Lionel Messi.Kroasia: Dominik Livakovic, Josko Gvardiol, Borna Sosa, Dejan Lovren, Josip Juranovic, Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic, Ivan Perisic, Andrej Kramaric, Mario Pasalic.Jalannya Laga Argentina vs Kroasia di Piala DuniaPemain Timnas Argentina Lionel Messi berebut bola dengan pemain Timnas Kroasia Josip Juranovic pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Lusail, Lusail, Qatar.
Foto: Molly Darlington/REUTERSBelum ada peluang berbahaya selama 10 menit pertama pertandingan. Argentina mendominasi penguasaan bola atas Kroasia, 58:42.Di menit 31, Kroasia mendapat peluang. Perisic melepas sepakan lob, tetapi arahnya masih melebar dari gawang Argentina.Petaka datang di menit 32. Livakovic menjatuhkan Alvarez di kotak penalti Kroasia, wasit menunjuk titik putih. Dua menit berselang, Messi yang menjadi eksekutor sukses menunaikan tugasnya. 1-0.Selebrasi pemain Timnas Argentina Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Timnas Kroasia pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Lusail, Lusail, Qatar. Foto: Carl Recine/REUTERSDi menit 42, Argentina nyaris mencetak gol ketiga. Sundulan Mac Allister mengarah tepat ke gawang Kroasia, tetapi bola bisa dimentahkan Livakovic.Argentina menggandakan keunggulan di menit 39. Berawal dari blunder Sosa, bola akhirnya jatuh di kaki kanan Alvarez dan sang pemain langsung menendang bola masuk ke gawang Kroasia. 2-0.Hingga akhir babak pertama, Kroasia mendominasi penguasaan bola hingga 61 persen. Mereka tampak ngotot ingin bisa membobol Argentina. Namun, babak pertama memang minim peluang, Argentina total melepas 5 tembakan, sedangkan Kroasia cuma 4.Pemain Timnas Argentina Julian Alvarez mencetak gol ke gawang Timnas Kroasia pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Lusail, Lusail, Qatar.
Foto: Dylan Martinez/REUTERSDi menit 49, Argentina kembali memiliki peluang. Paredes melepas tendangan dari luar kotak penalti, tetapi bola bisa diamankan Livakovic.Walau penguasaan bola masih didominasi Kroasia, Argentina kembali menyengat di menit 58. Messi melepas tembakan akurat, tetapi Livakovic lagi-lagi menyelamatkan gawangnya.Di menit 61, Kroasia memiliki peluang bagus. Menyambut sepak pojok, Lovren menyundul bola, tetapi bola masih bisa ditepis Emiliano Martinez.Argentina mencetak gol ketiga di menit 69. Messi menusuk sambil mendribel bola masuk kotak penalti Kroasia. Ia dengan licin lepas dari pengawalan Gvardiol, lalu melepas umpan tarik datar, bola ditendang oleh Alvarez hingga masuk gawang. 3-0.Selebrasi pemain Timnas Argentina Lionel Messi dan Julian Alvarez usai mencetak gol ke gawang Timnas Kroasia pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Lusail, Lusail, Qatar. Foto: Dylan Martinez/REUTERSKroasia masih berusaha. Di menit 76, Perisic melepas tendangan di kotak penalti Argentina, tetapi masih melebar. Dua menit berselang, Orsic juga melakukan percobaan. Namun, gawang Argentina masih aman.Tiada gol lagi tercipta hingga bubar.