Densus 88 Tangkap Guru SDN di Sampang yang Diduga Teroris

17 October 2022, 0:29

SOLOPOS.COM – Ilustrasi Densus 88. (Antara)

Solopos.com, SAMPANG — Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri menangkap terduga teroris di Kabupaten Sampang, Jawa Timur.
Penangkapan terduga teroris di Sampang itu dibenarkan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sampang, AKBP Arman. Terduga teroris yang ditangkap Densus 88 itu seorang aparatur sipil negara (ASN).
PromosiDaihatsu Rocky, Mobil Harga Rp200 Jutaan Jadi Cuma Rp99.000

“Iya benar,” kata Arman dalam keterangan tertulis melalui pesan WhatsApp yang dihubungi Antara, Minggu (16/10/2022).

ASN yang ditangkap itu berinisial S, seorang guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Gunung Sekar, Kelurahan Gunung Sekar, Kabupaten Sampang, Pulau Madura.
Terduga teroris itu ditangkap di sekitar area Monumen Trunojoyo, Sampang, pada 13 Oktober 2022. Selanjutnya, tim Densus 88 melakukan penggeledahan di rumah tinggal S di Jalan Merapi, Kelurahan Rongtengah, Kota Sampang.
Baca Juga: Kapal Kontainer dari NTT Terbakar saat Bersandar di Tanjung Perak Surabaya
Sejumlah barang bukti berupa buku yang berisi tentang teroris dan paham radikal disita petugas.

Tokoh

Partai

Institusi

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi