Jakarta –
Rusia meluncurkan rudal hipersonik ke Ukraina. Juru Bicara Kremlin mengklaim Rusia telah memberi tahu Amerika Serikat 30 menit sebelum menembakkannya ke Ukraina.
“Pihak Rusia memperingatkan Amerika tentang peluncuran ‘Oreshnik’,” melalui hotline de-eskalasi nuklir otomatis, demikian pernyataan yang disampaikan Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan kepada kantor berita TASS, dilansir AFP, Jumat (21/11/2024).
Putin sebelumnya mengatakan Rusia telah menguji coba jenis baru rudal jarak menengah hipersonik di kota Dnipro, Ukraina yang dilengkapi dengan hulu ledak non-nuklir.
Kyiv menuduh Rusia menembakkan rudal balistik antarbenua (ICBM). Namun, pihaknya menyebut pengujian sedang dilakukan pada puing-puing untuk memastikan jenis senjata dan hulu ledak yang digunakan.
Peskov mengatakan Pusat Nasional Rusia untuk Pengurangan Bahaya Nuklir mengirim pesan ke layanan serupa di Amerika Serikat “secara otomatis” 30 menit sebelum peluncuran yang direncanakan, TASS melaporkan.
Saksikan Juga Blak-blakan: Ony Anwar Harsono Bicara Kunci Sukses Ngawi Sebagai Lumbung Padi Nasional
(taa/taa)